Find Us On Social Media :

Di Balik Rasanya yang Pahit, Jus Pare Ternyata Ampuh Untuk Atasi Diabetes, Berani Coba?

By Fahrisa Surya, Rabu, 17 Januari 2018 | 18:22 WIB

Dibalik Rasanya yang Pahit, Jus Pare Ternyata Ampuh Untuk Atasi Diabetes

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID - Siapa yang tidak tahu dengan sayur berwarna hijau ini.

Biasanya pare bisa ditemukan pada jajanan siomay.

Namun kali ini kita akan mencobanya dalam bentuk jus.

(BACA: Wajib Waspada! Jika Warna BAB Kamu Begini, Segeralah Pegi Ke Dokter

Rasanya memang pahit.

Namun ternyata jus pare memiliki khasiat yang ampuh untuk mengatasi diabetes.

Pare mengandung senyawa yang baik untuk mengatasi diabetes.

Senyawa itu adalah Polipeptida-p, Vicine dan Charatin.

(BACA: Ini Dia Cara Ampuh Singkirkan Panu! Dijamin Nggak Balik Lagi deh)

Ketiga senyawa ini dapat meningkatkan produksi hormon insulin di dalam tubuh.

Selain itu, ia juga dapat mengurangi kadar gula di dalam tubuh.

Melansir dari laman stylecraze.com, para ilmuwan di Universitas Naresuan mempelajari efek jus pare yang pahit ini dan metformin (obat untuk orang diabetes) pada pasien diabetes.

Mereka membagi pasien itu ke dalam beberapa kelompok dengan dosis yang berbeda-beda.

(BACA: Waspadai Warna Kulit yang Berubah, Bukan Cuma Karena Matahari, Bisa Jadi Ini Penyebabnya!)

Diantaranya tiga kelompok harus minum pare dengan takaran 500 mg/ hari, 1000 mg/ hari dan 2000 mg/ hari.

Sedangkan satu kelompok sisanya diberi obat metformin dengan dosis 1000 mg/ hari.

Setelah empat minggu, para ilmuwan menemukan pasien diabetes yang mengkonsumsi jus pare 2000 mg/ harinya mengalami penurunan kadar gula secara signifikan. (*)