Find Us On Social Media :

Kisah Seorang Nenek Berhasil Raih Gelar Master di Usia 90 Tahun

By Arif Budhi Suryanto, Senin, 29 Juli 2019 | 13:42 WIB

Master _ Seorang nenek 90 tahun, Lorna Prendergast, menyelesaikan studi S2-nya pada usia 90 tahun - sumber

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Tidak ada kata terlambat untuk menimba ilmu.

Setidaknya itulah yang berusaha ditekankan oleh nenek 90 tahun ini.

Melansir dari ABC, Lorna Prendergast resmi lulus dari Universitas Melbourne pada Sabtu (27/07/2019) kemarin.

Universitas Melbourne berhasil menyelesaikan studi S2-nya dan lulus dengan gelar 'Master of Ageing'.

Baca Juga: Ashanty Bongkar Asal-Usul Keluarganya, Tak Main-Main Sang Kakek Ternyata Keturunan Bangsawan Penguasa Pagar Ruyung

Tentu saja ini menjadi hal yang langka melihat seorang peserta wisuda adalah nenek 90 tahun.

Pada prosesi wisuda yang digelar di gedung The Royal Exhibition itu, semua hadirin bahkan memberikan tepuk tangan ketika nama Lorna dipanggil ke depan.

Lorna maju ke depan dan membagikan pengalamannya, berharap agar semua orang bisa mengikuti jejaknya.

"Semakin banyak yang aku tahu, semakin aku ingin mereka mengikuti mimpinya,"

"Tidak seorang pun terlalu tua untuk duduk dan berkata 'aku terlalu tua, aku tidak bisa melakukannya',"

"Tidak ada kata itu di kamus," ujarnya di depan para peserta wisuda yang lain.