Find Us On Social Media :

7 Tahun Menabung, Ibu Penjual Gorengan yang Berhasil Naik Haji Ini Meninggal Dunia di Tanah Suci

By Novita Desy Prasetyowati, Selasa, 30 Juli 2019 | 14:51 WIB

7 Tahun Menabung, Ibu Penjual Gorengan yang Berhasil Naik Haji Ini Meninggal Dunia di Tanah Suci

Rencananya, jenazah Isah Oti Sana akan dimakamkan di pemakaman sebelah utara Masjidil Haram, Kota Mekah, yang disebut pemakaman Jannatul Mu'alla atau Pekuburan Ma'la.

"Hari Sabtu itu habis Maghrib udah dimakamin katanya di Ma'la, dimakamin di sana (Mekah)," kata Ahmad kepada TribunnewsBogor.com, Senin (29/7/2019).

Namun, proses pemakaman berlangsung cukup lama yaitu 3 bulan.

Baca Juga: Kisah Duta yang Bayar Uang Sekolah dengan Uang Receh Sebesar Rp 1Juta Hasil Menabung

"Prosesnya sampai 3 bulan katanya, jadi jenazah dibekuin dulu, ngurus ini itu, kasihan jenazahnya. Tapi kalau di sana, cuman kita doang yang ditinggalin gak tega," pungkasnya.

Kisah serupa juga belum lama ini terjadi pada jemaah haji asal Banten yanag wafat ketika akan menuju tanah suci.

Calon jemaah haji kloter 12 berinisial EAAR (52) pingsan saat akan menaiki bus untuk menuju Bandara Soekarno-Hatta di depan Gedung SG 1, pada (15/7/2019) lalu.

Baca Juga: Menabung Sejak Lama, Seorang Ibu Asal Semarang Beli Motor Scoopy Impiannya dengan Sekarung Uang Koin Seberat 25 Kilogram

Pasalnya, saat menjalani pemeriksaan EAAR dinyatakan sehat.

Akan tetapi, ia diketahui memiliki riwayat kelainan detak jantung.

Pas pemeriksaan akhir hasilnya bagus. Kemudian mengikuti tiap proses hingga esoknya siap berangkat. Kemudian ketika menuju bus jemaah tersebut pingsan dan langsung dibawa ke klinik," kata Anas Maruf, Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Disebut Tak Punya Cita-Cita, Jenita Janet Justru Giat Menabung Demi Kebahagiaan Keluarga di Masa Tua

"Di klinik masih sempat ngobrol ya sebelum di bawa ke RS Haji itu. Kemudian tak berselang lama kita dapat kabar sekitar pukul 10.00 WIB si bapak meninggal dunia," pungkasnya. (*)