Find Us On Social Media :

Manajer Agung Hercules Ceritakan Kronologi Meninggalnya Sang Komedian

By Asri Sulistyowati, Jumat, 2 Agustus 2019 | 15:01 WIB

Agung Hercules meninggal dunia

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Dunia hiburan tengah berduka, pasalnya Agung Hercules meninggal dunia pada Kamis (1/8/2019).

Agung Hercules meninggal di Rumah Sakit Kanker Dharmais, Jakarta Barat, setelah beberapa waktu berjuang melawan kanker otak stadium 4 yang dideritanya.

Kabar meninggalnya Agung Hercules memberikan rasa duka mendalam bagi orang-orang terdekatnya dari kalangan artis.

Baca Juga: Kesaksian Isa Bajaj yang Tak Kuasa Menahan Tangis Saat Mengangkat Jenazah Agung Hercules, Sahabatnya

Sebut saja Ernest Prakasa, Pandji Pragiwaksono, Sinyorita dan Indro Warkop menuliskan rasa belasungkawa atas berpulangnya sang komedian melalui unggahan akun Instagram masing-masing.

Para sahabat juga terlihat tak kuasa menahan tangis saat jenazah Agung Hercules dibawa dari ruang jenazah ke dalam ambulance.

Dilansir Grid.ID dari tayangan YouTube MOP Channel yang diunggah pada Kamis (1/8/2019), Sinyorita menceritakan kondisi Agung Hercules sehari sebelum meninggal dunia.

Baca Juga: Meninggal Dunia karena Kanker Otak, Ini Arti Dibalik Nama Panggung Agung Hercules

Sinyorita mengungkapkan kala dibesuknya, kondisi Agung Hercules sudah tak memberikan respon selama 7 hari terakhir.

"Semalam aku juga habis besuk dia juga, memang kondisinya 7 hari ini sudah nggak ada respon apa-apa," ungkapnya.

Sementara itu, Peter selaku manajer dari Agung Hercules mengungkap kronologi meninggalnya pelantun lagu 'Astuti' tersebut.