Find Us On Social Media :

Cegah Hubunganmu Jadi Toxic Relationship, Yuk Kenali 4 Tanda Cemburu Buta!

By Ruhil Yumna, Selasa, 6 Agustus 2019 | 14:24 WIB

Ilustrasi pertengkaran pasangan karena cemburu buta

Tentu kamu bisa merasakan saat pertanyaan yang dia lontarkan menjadi terdengar menyudutkan dan menghakimi.

2. Mencari-cari alasan untuk bisa bareng sama kamu meski saat bersama teman-temanmu

Wajar memang terkadang kita ingin pasangan kita juga akrab dengan teman-temanmu.

Namun akan berubah menjadi menyebalkan saat pasanganmu ingin selalu bersamamu tanpa kenal waktu bahkan saat kamu ingin bertemu dengan temanmu.

Pasanganmu mulai membuat-buat alasan untuk 'menempel' kemanapun kamu pergi.

Kamu mungkin berpikir ini bentuk perhatian dan rasa cemburu dari pasangan tapi coba kamu rasakan sekali lagi apakah ini sudah melewati batas atau belum.

Baca Juga: Vivi Paris Tak Sampai Hati Polisikan Sandy Tumiwa Usai Foto Tanpa Hijabnya Disebar

3. Memintamu untuk tidak berhubungan dengan mantanmu atau teman lawan jenismu

Dalam sebuah hubungan tentu ada momen dimana kamu merasa penasaran dengan masa lalu pasanganmu.

Seringkali pembicaraan mengenai itu bisa menjadi cara yang bagus untuk mempelajari seperti apa pasanganmu.

Namun akan jadi aneh saat pasanganmu mulai membatasimu dengan siapa kamu ingin menjalin pertemanan.

Pasangan yang sehat akan mendukung persahabatan bahkan dengan mantan pacarmu.