Find Us On Social Media :

Kamu Pecinta Durian? yuk Intip 4 Manfaatnya Untuk Kesehatan

By Justina Nur Landhiani, Selasa, 23 Januari 2018 | 13:10 WIB

Gimana jadinya kalau salah satu anggota boyband Korea makan durian?

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID - Siapa yang tidak suka durian?

Rasa-rasanya, hampir semua orang menyukai buah yang satu ini.

Dagingnya yang legit dan rasanya yang manis membuat semua orang tidak bisa lepas dari buah durian.

(BACA : Bak Kacang Tak Lupa Kulit, Hotman Paris Bagikan Beras untuk Warga di Kampung Halamannya )

Meskipun mungkin sebagian orang takut untuk mengkonsumsi buah ini karena menyebabkan hipertensi.

Melansir dari laman Stylecraze.com, ternyata buah yang kulitnya berduri ini memiliki kandungan nutrisi yang cukup lengkap loh.

Apa saja? langsung simak di sini yuk.

1. Sumber energi yang baik

Durian kaya akan sumber karbohidrat yang sangat membantu meningkatkan kembali energi tubuhmu.

Setiap 100 gr buah durian mengandung sekitar 21% kebutuhan karbohidrat harian.

2. Sebagai anti depresan alami

Sebuah studi membuktikan bahwa kekurangan kadar serotonin dapat menyebabkan depresi.

Durian kaya akan vitamin B6 yang sangat penting serotonin.

Oleh karena itu asupan durian sangat disarankan untuk meningkatkan kadar serotonin dalam tubuh.

(BACA : Jelang Imlek 2018, Bentuk Hewan Lucu dan Menggemaskan Ini Siap Hiasi Produk Kecantikanmu! Dijamin Pengin Beli deh... )

3. Baik untuk kesehatan tulang dan gigi

Durian mengandung kalsium, potassium dan vitamin B dalam jumlah yang banyak.

Sehingga buah ini dapat bermanfaat untuk menjaga kesehatan gigi dan tulang.

4. Membantu menunda penuaan

Kandungan vitamin C juga ditemukan dalam buah bercita rasa manis ini.

Vitamin C adalah antioksidan yang dapat membantu mencegah stres oksidatif akibat radikal bebas.

(BACA : Saat Kena Razia, Kakek Ini Malah Sulut Kobaran Api dari Tangki Bensin, Lihat Videonya )

Semakin rendah tingkat stres oksidatif, semakin lambat proses penuaan. (*)