Find Us On Social Media :

Tips Mudah Membersihkan Alat Dapur Jadi Bersih Mengkilap dengan Bahan Alami

By None, Sabtu, 10 Agustus 2019 | 15:00 WIB

Tips Membersihkan Alat Dapur Jadi Bersih Mengkilap dengan Bahan Alami

Grid.ID - Sehabis memasak, kadang kita malas mencuci tumpukan alat dapur yang dipenuhi dengan noda membandel.

Padahal untuk membersihkan alat dapur ini tak perlu bahan mahal, tapi bisa menggunakan berbagai bahan alami.

Ya, bahan alami seperti lemon hingga saus tomat ternyata bisa membuat perabot dapur kembali bersih bahkan membuatnya tampil baru hanya dalam sekejap.

Bagaimana caranya?

Yuk, catat selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: 5 Cara Unik Artis Hollywood untuk Mencegah Keriput di Wajah, Berani Mencoba?

Bersihkan Noda pada Talenan Dengan Lemon

Apakah Anda kerap merasa kesulitan membersihkan noda membandel pada talenan? Bila ya, mungkin Anda bisa membersihkannya dengan buah lemon.

Caranya, potong lemon menjadi 2 bagian lalu peras.

Lumuri bagian talenan yang kotor dengan air perasan lemon tersebut.

Gosokkan potongan lemon dan diamkan selama 20 menit, lalu bilas. Talenan pun bersih dan bebas dari bakteri.