Find Us On Social Media :

Dapat Sapi Limosin dari Anang Hermansyah dan Ashanty, Putra Si Bocah Penjual Cilok Girang Bak Kejatuhan Durian Runtuh

By Asri Sulistyowati, Senin, 12 Agustus 2019 | 17:40 WIB

Kolase keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty, dengan Muhammad Saputra si bocah penjual cilok

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Kisah Muhammad Saputra atau yang akrab disapa Putra beberapa waktu terakhir ini menjadi perbincangan publik.

Putra merupakan anak yatim piatu yang berjualan cilok demi membantu sang kakak menghidupi lima orang anggota keluarganya.

Putra biasanya menjual cilok dengan menaiki sepeda setiap sore, setelah pulang sekolah di daerah Tangerang.

Baca Juga: Tak Pernah Rayakan Ulang Tahun, Putra Seorang Anak Penjual Cilok Menangis Haru saat dapat Kejutan dari Ashanty

Kisah perjuagan Putra menggerakkan hati Ashanty untuk datang dan memberikan bantuan.

Bahkan keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty sudah menganggap anak berusia 12 tahun itu selayaknya keluarga sendiri.

Di momen Hari Raya Idul Adha tahun ini, Putra mendapat hadiah spesial dari keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty.

Baca Juga: Putra Si Bocah Penjual Cilok Sudah Dianggap Seperti Keluarga Sendiri, Ashanty Sampai Beri Seekor Sapi untuk Kurban

Bukan mainan atau pakaian baru, Anang Hermansyah dan Ashanty memberikan kepada Putra seekor sapi jenis limosin.

Dilansir Grid.ID dari tayangan vlog kanal YouTube The Hermansyah A6 yang diunggah pada Mingu (11/8/2019), perwakilan dari keluarga pasangan penyanyi itu memberikan langsung pada Putra.

Ia tampak senang dengan hadiah yang diberikan keluarga A6 itu.

Baca Juga: Millen Cyrus Blak-balakan Bongkar Sifat Asli Ashanty, 'Jaga Image, Padahal Aslinya..'

Tak lupa untuk Putra menyampaikan rasa terima kasihnya pada Ashanty.

"Makasih bunda, semoga sapi ini bermanfaat buat yang lainnya dan teman-teman aku, thank you," kata Putra.

Usai melaksanakan salat Idul Adha, Putra berkeliling memperlihatkan persiapan jelang perayaan kurban.

Baca Juga: Millendaru Buat Nafa Urbach Meradang Gara-gara Pengakuan Kencan Satu Malam dengan Artis ZL, Ashanty: Kamu Masih Untung Nafa Temen Aku!

Terlihat ibu-ibu sibuk menyiapkan segala kebutuhan untuk memasak, sedangkan para bapak bersiap menyembelih sapi warna coklat berukuran besar itu.

Baca Juga: Singgung Martin Pratiwi Usai Sidang Kasus Wanprestasi, Ashanty: Tolong Bicarakan Sesuai Konteks Aja!

"Assalamu'alaikum, hari ini Putra kan habis salat Idul Adha, terus habis ini Putra mau nonton sapinya bunda Ashanty disembelih, ikutin terus ya," terang Putra.

Tak hanya itu, Putra juga melihat kondisi sapi milknya sebelum disembelih.

Baca Juga: Digugat Rekan Bisnis, Ashanty Akui Jarang Komunikasi dengan Martin Pratiwi

Usai sang hewan ternak disembelih, Putra kembali mengucapkan terima kasihnya kepada Ashanty.

"Hay guys, hari ini pemotongan sapinya mau selesai, tinggal dibagi-bagiin. Dan makasih bunda, selamat idul adha, byeee," ujar Putra seraya melambaikan tangannya.

Sementara itu, Ashanty dan keluarganya merasa sedih tak bisa menyaksikan langsung pemotongan hewan kurbannya.

Baca Juga: Merasa Ucapan Martin Pratiwi Memojokkan Dirinya, Ashanty: Aku Maunya Apa yang Digugat, Ya Itu Saja yang Dibahas!

"Hari ini kita sedih banget karena nggak bisa ngeliat sapi-sapi yang ada ditempat kurbannya, biasanya kita keliling tuh," ucap Ashanty.

Meski begitu, Ashanty mengucap rasa syukurnya bisa membagikan hewan kurban di beberapa titik lokasi.

Baca Juga: Dokter Martin Pratiwi Akan Siapkan Proposal untuk Jalani Sidang Mediasi Kedua dengan Ashanty

"Ada beberapa sapi, alhamdulillah kita bisa menyumbang sapi ke Jember, ke Putra, ke rumah, ke belakang ada masjid juga, maksudnya alhamdulillah bisa dibeberapa tempat," ungkapnya.

Keluarga A6 berharap, hewan-hewan kurban tersebut bisa bermanfaat dan dinikmati oleh orang yang membutuhkan.

"Dan mudah-mudahan sampai niat dan semuanya bisa menikmati, semua orang yang membutuhkan, bisa menerima kurbannya dengan baik," pungkasnya.

Baca Juga: Jalani Sidang Mediasi, Ashanty Hanya Sedikit Berbicara dengan Dokter Martin Pratiwi

 (*)