Find Us On Social Media :

Keseringan Minum Soda, Pria 30 Tahun Tewas Usai Menderita Komplikasi Diabetes

By Siti Maesaroh, Selasa, 13 Agustus 2019 | 14:43 WIB

Keseringan Minum Soda, Pria 30 Tahun Tewas Usai Menderita Komplikasi Diabetes

Ia juga kerap kali bolak-balik dari toilet, dan telihat semakin kurus dari hari ke hari.

Wang mengira dirinya mengalami stroke ringan akibat cuaca yang panas.

Untuk memuaskan rasa haus yang dirasakannya, Wang memutuskan untuk lebih banyak mengonsumsi minuman bersoda.

Namun sayangnya, rasa haus yang dirasakannya tak kunjung reda dan makin menjadi-jadi.

Baca Juga: Dikenal sebagai Tanaman Mistis Asal Kalimantan, Benarkah Akar Bajakah Ampuh Jadi Obat Tradisional Penyembuh Kanker?

Pada Selasa malam tanggal 6 Agustus, ia merasakan sakit pada tubuhnya dan meminta tolong kepada temannya untuk mengantarkannya ke UGD.

Setelah dilakukan pemeriksaan, dokter curiga Wang menderita diabetes.

Saat dilakukan tes, kadar gula Wang ternyata dua puluh kali lebih tinggi dari kadar gula orang normal.

Selain itu, dokter juga mengungkapkan bahwa Wang menderita asidosis.

Baca Juga: Viral Video 2 Bule Lecehkan Air Suci di Bali, Niluh Djelantik Geram: Benalu-benalu Seperti Ini Musti Dibersihkan!