Find Us On Social Media :

Lagunya Dihujat Netizen Satu Indonesia, Barbie Kumalasari Malah Mengaku Kebanjiran Job Nyanyi: Terlalu Banyak Konser Gue di TV

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Jumat, 16 Agustus 2019 | 11:28 WIB

Lagunya Dihujat Netizen Satu Indonesia, Barbie Kumalasari Malah Mengaku Kebanjiran Job Nyanyi: Terlalu Banyak Konser Gue di TV

Grid.ID - Tak ada yang menyangka viralnya lagu 'Cinta Sejati' rupanya membawa berkah tersendiri bagi Barbie Kumalasari.

Meski lagunya dihujat netizen satu Indonesia, Barbie Kumalasari justru mendulang kesuksesan.

Pasalnya, baru-baru ini Barbie Kumalasari justru mengaku dirinya kebanjiran job gara-gara lagu viralnya itu.

Baca Juga: Sempat Klaim Punya Berlian Senilai Rp 30 Miliar hingga Rumah Mewah, Barbie Kumalasari Akui Cuma Pakai Sandal Rp 300 Ribu

Ya, istri Galih Ginanjar itu tampaknya semakin mantap untuk terjun ke dunia musik dengan berencana meluncurkan 2 single sekaligus, yakni 'Cinta Sejati' dan 'Only God Knows'.

Seolah menunjukkan keseriusannya, Barbie Kumalasari bahkan menggandeng KAKA Band dalam penggarapan singlenya.

Belum resmi dirilis, cuplikan reffrain lagu 'Cinta Sejati' sudah beredar luas di berbagai akun gosip.

Sayangnya video singkat yang mempertontonkan kemampuan vokal Barbie Kumalasari ini akhirnya menuai pro dan kontra.

Alih-alih memuji, para netizen justru mencibir suara 'sumbang' Barbie Kumalasari di lagu tersebut tersebut.

Baca Juga: Barbie Kumalasari Ngaku Punya Darah Blasteran Persia, Raffi Ahmad : Kucing?

Namun di tengah semua bullyan, nyatanya banyak artis terkenal yang malah ikut-ikutan mengcover lagu tersebut di media sosial.

Mulai dari presenter Uya Kuya dan istrinya, Astrid Kuya, hingga pengacara Farhat Abbas.

Bak kecipratan rezeki, sang penyanyi, Barbie Kumalasari baru-baru ini mengaku viralnya lagu 'Cinta Sejati' membuatnya kebanjiran job.

Baca Juga: Lagunya Belum Dirilis Tapi Sudah Viral, Barbie Kumalasari Berencana Gelar Konser dan Tur ke Luar Negeri: Itu Anugerah dari Allah

Pengakuan ini diungkapnya saat berbincang bareng pesinetron Indra Bruggman dalam vlog terbarunya. 

Dalam tayangan YouTube Indra L Bruggman pada (8/8/2019) itu, Barbie sempat mengeluhkan suaranya yang sedikit serak gara-gara terlalu sering menyanyi di acara TV.

"Aduh suara gue sampai hilang. Terlalu banyak konser gue di seluruh media TV," ujarnya kepada Indra Bruggman.

Baca Juga: Jalan di Gang Sambil Nyanyi Terima Kasih, Barbie Kumalasari Lempar Warga dengan Sepatu Usai Diteriaki: Suaranya Jelek Aja Jadi Artis!!

Siapa sangka, Barbie bahkan bisa mendapatkan tawaran menyanyi di 3 acara TV sekaligus dalam sehari.

"Sehari berapa acara?" tanya Indra Bruggman.

"Kemarin sempet sehari 3, lalu sehari 2. Hari ini sehari 1. Besok 1. Terus aja gitu kan," jelas Barbie.

"Kalau perlu suaranya sampai dibikinin pita suara tambahan. Jadi kalau yang ini ilang bisa minjem. Satu taruh pegadaian. Karena ternyata suara gue masuk rekor MURI lho dalam 1 hari," celetuknya lagi.

Baca Juga: Merasa Suaranya Tak Fals dan Cenderung Bernada Tinggi, Barbie Kumalasari Sudah Miliki Fans Club Bernama 'Kuman'

"Satu-satunya penyanyi yang nggak bisa nyanyi tapi viral," canda Indra Bruggman.

Banjir hujatan dari netizen malah dianggap Barbie sebagai promosi gratis yang membuat lagunya semakin viral.

"Dan langsung hari itu juga dicover tanpa biaya apapun. Nggak pake biaya promo," ujar Barbie takjub.

Baca Juga: Anak Galih Ginanjar Dihina 'Ikan Asin' oleh Teman-temannya, Barbie Kumalasari: Ya Resiko!

Alih-alih terpuruk, Barbie justru mengaku makin banyak acara televisi yang mengundangnya untuk menyanyikan lagu 'Cinta Sejati'.

"Tapi bagus ya ada kasus ini kerjaan juga semakin banyak?" tanya Indra Bruggman.

"Iya, tapi yang bully juga tambah banyak," selorohnya.

Baca Juga: Beri Pesan Menohok untuk Barbie Kumalasari yang Ingin Terjun ke Dunia Musik, Lucinta Luna: Mending Urusin Suaminya Dulu!

Tak hanya soal tawaran menyanyi, Barbie Kumalasari juga mengaku belakangan dirinya kebanjiran tawaran endorse di media sosial.

"Ngomongin soal endorse makin banyak nggak?" tanya Indra Bruggman sekali lagi.

"Alhamdulillah makin banyak sih. Barusan ada yang mau endorse game online. Ambil nggak ya?" tutur Barbie Kumalasari.

"Ambil aja. Itu kan rezeki," jawab sang pesinetron.

Baca Juga: Komentari Suara Barbie Kumalasari yang Nyanyikan Lagu Terima Kasih, Lucinta Luna: Cocoknya Sih Kayak di Lampu Merah

(*)