Find Us On Social Media :

Digigit Nyamuk di Kebun Belakang Rumah, Wanita Ini Alami Koma Selama 5 Hari dan Kakinya Hampir Diamputasi

By Nopsi Marga, Minggu, 25 Agustus 2019 | 13:59 WIB

Kim Robinson jalani operasi setelah digigit nyamuk

Namun, Kim berhasil di selamatkan hingga akhirnya dirinya sadar.

"Ketika saya bangun, saya tidak tahu saya koma, temanku menunjukkan tanggal dan aku sangat terkejut," ungkap Kim.

Mengalami koma selama lima hari, Kim harus belajar berbicara, berjalan dan menggunakan tangannya.

Kim dirawat selama lima minggu di rumah sakit, kemudian ia dirujuk ke rumah sakit Royal London, untuk pencangkokan kulit.

Baca Juga: Ilmuwan Beberkan 2 Hal yang Justru Mengundang Nyamuk Datang Padamu

Kaki Kim yang telah dioperasi masih menyisakan luka.

"Bekas luka di pergelangan kaki ku sangat buruk, dan kadang-kadang terbuka," imbuhnya.

Operasi untuk menutup luka Kim dilakukan selama 12 jam, dan dokter mengambil kulit di bagian perut Kim.

Kulit perut yang digunakan sebesar 10x20 centimeter.

Trauma setelah terkena gigitan nyamuk, Kim sampai memasang gelang anti nyamuk, di tangan keempat anaknya.

Baca Juga: Manfaat Lain Kuteks Selain untuk Percantik Kuku, Ternyata Ampuh Atasi Gigitan Nyamuk!

(*)