Find Us On Social Media :

Ingin Dibuka Mata Batinnya, Rizky Nazar Ungkap Lebih Siap Lihat Drakula daripada Kuntilanak dan Pocong

By Rissa Indrasty, Selasa, 3 September 2019 | 14:04 WIB

Rizky Nazar saat ditemui Grid.ID di kawasan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (2/9/2019).

Baca Juga: Intip Mewahnya Rumah Rizky Nazar di Jakarta Timur, Ada Lampu Unik yang Beri Efek Melayang!

"Gue nonton gue nggak pernah setakut kalau ngeliat pocong sama kuntilanak dan gue nggak berharap ketemu mereka, yang lucu-lucu aja kayak tuyul, gue penasaran bentuknya tapi gue takut nggak siap kalo ketemu yang serem banget gitu," lanjutnya.

Sementara itu, trailer film Danur 3: Sunyaruri dirilis melalui kanal YouTube MD Picture pada Senin (2/9/2019) hari ini.

Pada trailer yang berdurasi 2.12 menit ini, muncul pemain-pemain baru mewarnai film ketiga yang diangkat dari novel Risa Saraswati ini.

Selain Prilly Latuconsina (Risa) dan pemeran Peter CS, ada pula Rizky Nazar(Dimas), Syifa Hadju (Raina), Steffi Zamora (Clara), Umay Shahab (Anton), Chicco Kurniawan (Erik), dan lainnya.

Baca Juga: Lakoni Adegan Sulit Film Danur 3, Kesehatan Prilly Latuconsina Menurun Hingga Rela Diinfus di Lokasi Syuting

Para pemain baru ini nantinya akan menjadi teman dari pemeran Risa, sedangkan kehadiran pemeran Dimas akan menjadi kekasih Risa.

Hal tersebut karena karakter Risa sudah mulai beranjak dewasa, sehingga kehidupannya tak lagi sekedar Peter CS, tetapi sudah mulai memandang kehidupan manusia atau kenyataan.

"Sekarang punya pacar, punya temen-temen, dia kan introvert awalnya, bukan hanya problem sama hantu aja tapi juga real sama manusia," ungkap sutradara Awi Suryadi saat ditemui Grid.ID bersama pemain Danur lainnya di kawasan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (2/9/2019).

Baca Juga: Film Danur 3 Akan Dirilis Tahun 2019, Teman Hantu Risa Saraswati Meminta Hal ini

Pada trailer film tersebut, terdapat adegan Rizky Nazar memberikan kejutan berupa kue ulang tahun dan mencium pipi Prilly Latuconsina.

Sebagai pemeran Risa, Prilly Latuconsina sendiri mengungkapkan bahwa syuting film Danur 3: Sunyaruri sangat mengesankan dari film Danur sebelumnya.