Find Us On Social Media :

Ternyata Anggapan Bahaya Radiasi Ponsel Untuk Kesehatan Selama Ini Salah! Begini Penjelasannya

By Nindya Galuh Aprillia, Sabtu, 3 Februari 2018 | 19:59 WIB

Benarkah radiasi ponsel bisa menyebabkan kanker?

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Bahaya radiasi ponsel yang mampu mengancam kesehatan merupakan topik yang menarik untuk diperbincangkan. 

Bahkan topik ini menjadi serius dikarenakan perkembangan teknologi yang saat ini menjangkau berbagai kalangan. 

Dan tak sedikit pula banyak anak kecil yang menggunakan smartphone saat ini. 

Ada kekhawatiran terus menerus mengenai apakah ponsel bisa meningkatkan resiko kanker, terutama kanker otak. 

( BACA JUGA: Jarang Terjadi, Gini Tips Memotret 'Super Blue Blood Moon' dengan Smartphone! )

Banyak dari kita menghabiskan waktu lebih banyak di depan smartphone baik untuk mencari informasi, hiburan, atau untuk berkomunikasi. 

Intensitas waktu terpapar radiasi ponsel yang begitu banyak membuat kekhawatiran bahwa resiko kanker otak kian mendekat. 

Memang benar adanya bahwa ponsel memancarkan radiasi. 

Radiasi yang dipancarkan merupakan radiasi radio, yang energinya jauh lebih rendah jika dibandingkan radiasi pengion pada sinar-X atau nuklir. 

( BACA JUGA: Duh Bikin Meleleh, Ji Chang Wook Nongol Di Iklan Pyeongchang Winter Olympics 2018 Lengkap Dengan Seragam Tentara )

Jenis radiasi pengion memang dapat menyebabkan kerusakan DNA yang pada akhirnya akan menyebabkan kanker.