Find Us On Social Media :

Perjalanan Toyota Fortuner Jelajahi Pantai-pantai Tersembunyi di Sulawesi

By None, Kamis, 5 September 2019 | 18:52 WIB

Obyek wisata satu ini cocok untuk bermain air. Pengunjung bisa langsung melompat ke dalam air yang segar.

Usai puas bermain air di Pusat Laut Donggala, perjalanan akhirnya sampai di Pantai Bonebula.

Air laut yang jernih dengan pasir putih dikelilingi nyiur hijau langsung menyambut tim Toyota Fortuner Hidden Beach 2019.

Pantai Bonebula berada tepat di samping Pusat Laut Donggala.

Selain indah, kondisi pantai pun masih sepi. Keindahan pantai ini juga masih sangat alami sehingga pantas disebut sebagai surga yang tersembunyi.

Puing-puing keganasan bencana gempa bumi dan tsunami

Masih segar dalam ingatan bencana alam gempa dan tsunami yang melanda Palu-Donggala, 28 September 2018 silam.

Mobil Toyota Fortuner melaju di antara puing yang menjadi saksi bisu dahsyatnya bencana alam itu usai melanjutkan perjalanan dari Pantai Bonebula.

Mulai dari rumah penduduk, fasilitas umum, hingga masjid, semua tidak luput dari bencana gempa dan tsunami tersebut.

Obyek wisata selanjutnya yang akan dikunjungi adalah Pantai Bambarano di Desa sabang, Kecamatan Dampelas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.

Pantai Bambarano berjarak sekitar 193 kilometer dari Pantai Bonebula.

Warga lokal menyebut pantai eksotis dengan air yang jernih ini sebagai Pantai Bambahano.