Find Us On Social Media :

Selamat! MIC Drop Versi Remix Dapatkan Sertifikat Emas Dari Asosiasi Industri Rekaman Amerika!

By Okki Margaretha, Minggu, 4 Februari 2018 | 21:08 WIB

BTS dapat sertifikat emas dari RIAA. (Billboard)

Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini

Grid.ID - Boyband Beyond the Scene atau BTS berhasil meraih prestasi lagi.

Kali ini melalui lagu MIC Drop bersama Steve Aoki dan Desiigner berhasil mendapatkan sertifikat emas dari RIAA.

Dilansir Grid.ID dari Billboard, BTS merupakan grup K-Pop pertama yang mendapatkan sertifikat dari RIAA.

(Nggak Nyangka! Enam Idol Wanita Ngaku Ngefans BTS, Jangkook Paling Laku)

RIAA merupakan kependekan dari Recording Industry Association of America.

Sebelumnya, rapper Desiigner menuliskan Tweet yang mengatakan, "MiiC DROP Went Gold" yang ia tag pada akun milik BTS dan Steve Aoki.

Lagu MIC Drop dirilis pada November tahun lalu dan memuncaki chart Billboard 100 di posisi 28 selama 9 minggu.

(Eunhyuk Super Junior Tuai Pujian Netizen Setelah Unggah Foto Dukungan Untuk Henry Lau!)

Saat ini, MIC Drop berada di posisi 84.

Sebelum BTS, ada penyanyi PSY yang sebelumnya mendapat multi-platinum pada tahun 2012 dan 2013.

Ia mendapatkannya untuk versi digital dan fisiknya.

(Kang Daniel Sampaikan Perhatiannya Untuk Wannable Lewat Pesan Menyentuh Ini, Perhatian Pacar Mah Lewat!)

Untuk mendapatkan sertifikat emas dari RIAA, sebuah lagu harus memperoleh 500 ribu unit setara dengan download digital dan streaming audio dan video.

Sebelum dirilis versi remix bersama Steve Aoki dan Desiigner, MIC Drop telah dirilis pada September 2017.

Versi asli MIC Drop ini berada di album terbaru BTS, Love Yourself: Her.

(Intip Liburan Seru Wanna One, Wannables Wajib Lihat Nih!!)

Selamat BTS! (*)