Find Us On Social Media :

Telat Datang di Pengajian Olga Syahputra, Billy Syahputra Nekat Naik Motor

By Okki Margaretha, Minggu, 11 Februari 2018 | 19:12 WIB

Billy Syahputra saat dijumpai Grid.ID ketika akan memasuki rumah orangtuanya, di Jalan Kresna Raya, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (11/2/2018). (Siti Sarah Nurhayati/Grid.ID)

Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati

Grid.ID - Billy Syahputra mengajak Olga Lovers dan anak-anak yatim piatu binaan Olga Syahputra dari panti asuhan di kawasan Bogor, Jawa Barat, untuk mengaji bersama.

Acara ini digelar dalam rangka memperingati ulang tahun mendiang Olga yang jatuh pada 8 Februari 2018 kemarin.

Pengajian tersebut awalnya dijadwalkan pukul 10.00 WIB, namun nyatanya Billy datang terlambat.

Akhirnya tanpa adanya Billy pukul 10.45 WIB pengajian dimulai.

Olga Lovers yang hadir serempak menggunakan pakaian putih dengan jilbab hitam, sedangkan anak-anak yatimnya menggunakan batik berwarna hijau.

Pantauan Grid.ID, tepat pukul 11.40 WIB, Billy yang menggunakan baju serba hitam datang dengan menggunakan sepeda motor.

Billy juga nampak tergesa-gesa, karena datang tak sesuai jadwal.

"Assalamualaikum, aduh maaf ya telat, kesiangan," ucap Billy saat memasuki rumah orangtuanya, di Jalan Kresna Raya, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (11/2/2018).

Salam Billy disambut serempak oleh tamu yang hadir.

Kekasih Hilda Vitria Khan ini langsung menyalami ustaz yang hadir lalu masuk ke dalam rumah untuk menyalami kedua orangtuanya.

Cuaca nampaknya memang kurang mendukung.

Sesampainya Billy di rumah, rintik hujan pun perlahan turun.

Namun hal itu tak menyurutkan semangat Billy.

Sambil bergegas, Billy mengajak semua yang hadir dalam pengajian untuk langsung menyambangi makam Olga, yang memang letaknya tak terlalu jauh dari kediaman orangtuanya.

Billy seakan tak peduli dengan hujan yang mulai deras.

Ia langsung melajukan motornya dan iring-iringan dengan beberapa Olga Lovers yang berangkat dengan sepeda motor juga.

Sedangkan anak yatimnya sendiri menggunakan mobil yang telah disediakan.

Setibanya di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Malaka, Duren Sawit, Jakarta Timur, Billy langsung diserbu warga yang menyadari kedatangannya.

Setelah itu hujan pun mendadak berhenti tapi awan gelap tetap mengiringi ziarahnya kali ini. (*)