Find Us On Social Media :

Polisi Siapkan 20.500 Personel untuk Mengamankan Demo Akbar, Mahasiswa Memecah Aksinya Turun ke Jalan Secara Bergantian

By Novia, Senin, 30 September 2019 | 16:00 WIB

Personel polisi membubarkan mahasiswa yang melakukan aksi penolakan Revisi UU KPK dan RKUHP di Senayan, Jakarta, Senin (24/9/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Demo penolakan RKUHP dan revisi UU kembali digelar oleh aliansi mahasiswa Indonesia.

Demo yang dilakukan hari ini merupakan demo kelanjutan dari aksi demo sebelumnya, yakni pada Senin (23/9/2019) lalu.

Mahasiswa kini kembali menggerakkan seluruh aliansi mahasiswa Indonesia dengan penolakan yang sama.

Baca Juga: Mirip Hotel Del Luna, Menara Saidah Milik Suami Inneke Koesherawati Konon Jadi Markas Hantu Usai 10 Tahun Terbengkalai

Mahasiswa kembali mendesak pemerintah untuk segara menolak revisi RUU yang dianggap bermasalah.

Menanggapi hal tersebut kini pihak kepolisian diketahui telah mempersiapkan keamanan ketat.

Melansir dari Kompas pada Senin (30/9/2019), kepolisian telah menyiapkan pengamanan untuk kawasan Kompleks Parlemen Senayan.

Baca Juga: Viral Video Mayat Tergantung di Bak Truk Pupuk dengan Lidah Menjulur, Rekan Sesama Sopir Kaget Temukan Korban yang Sudah Tak Bernyawa

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono telah mengklarifikasi sebanyak 20.500 personel gabungan telah disiapkan untuk mengamankan aksi unjuk rasa mahasiswa tersebut.

Jumlah pengamanan tersebut telah dilakukan penambahan personel dari aksi demo sebelumnya.

Sebab pada aksi demo sebelumnya disebutkan hanya menerjunkan sebanyak 18.000 personel gabungan.