Find Us On Social Media :

Sebelum Tersangkut Narkoba, Dhawiya Banyak Dapat Tekanan Ini dari Sang Ibu

By Nailul Iffah, Sabtu, 17 Februari 2018 | 02:58 WIB

Dhawiyah Zaida, putri pendangdut Elvy Sukaesih. (Instagram/TribunnewsBogor.com)

Grid.ID -  Siapa sih yang tak kenal dengan ratu dangdut Elvy Sukaesih?

Umi Elvy dikenal sebagai penyanyi dangdut yang memiliki jam terbang luar biasa dengan suaran nan merdu.

Bakat yang dimiliki umi Elvy ia tularkan pada putrinya yang bernama Dhawiya, anak terakhir dari diva dangdut ini.

Rupanya umi Elvy ingin sekali putrinya, Dhawiya bisa seperti dirinya yang pandai bernyanyi khusus dangdut.

Tak hanya itu, dilansir Grid.ID dari video yang beredar di youtube sang ibu terlalu banyak permintaan pada putri bungsunya ini.

Dalam video Dhawiya nampak mencurahkan isi hatinya sambil menitikan air mata.

Rasa sedih dan haru pun turut dirasakan Elvy saat Dhawiya mengeluarkan apa yang selama ini diinginkan oleh ibunya.

Permintaan Elvy yang banyak ini, membuat Dhawiya lupa akan keinginannya sendiri.

Hingga akhirnya Dhawiya berhasil menurunkan berat badannya sesuai keinginan Elvy, sang ibu masih merasa kurang.

Ternyata masih ada satu permintaan terakhir yang diinginkan Elvy saat ini pada Dhawiya.

Namun nasib berkata lain, Dhawiya pun ditimpa kemalangan atas kasus narkoba yang menyeret namanya.

Apakah ini yang membuat Dhawiya memilih narkoba sebagai langkah untuk menghilangkan rasa stresnya?