Find Us On Social Media :

Karena Rasa Penasaran, Seorang Pengunjung Tunanetra Meraba-raba Pesawat di Jogja Air Show 2018

By Violina Angeline, Senin, 19 Februari 2018 | 16:18 WIB

Seorang tunanetra ini mampu menarik simpati banyak orang di Jogja Air Show 2018 | Twitter

Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID – Jogja Air Show (JAS 2018) merupakan even yang digelar Lanud Adisutjipto bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta.

Melansir Tribunnews, gelaran ini akan menampilkan atlet-atlet lokal dari 18 provinsi yang ada di Indonesia untuk unjuk kebolehan dalam ajang olahraga kedirgantaraan.

Acara yang diselenggarakan pada 17 hingga 18 Februari 2018 ini, menjadi salah satu magnet dan daya tarik untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Yogyakarta.

(BACA: Tukang Pijat Tunanetra Posting di Facebook Dianggap Pembohong, Jawabannya Malah Bikin Haru)

Selain olahraga kedirgantaraan, Jogja Air Show 2018 direncanakan juga akan menggelar pementasan kesenian tradisional.

Event ini dilaksanakan di beberapa tempat yaitu di Pantai Depok, Watu Gupit, Parangtritis, dan Parangkusumo.

Sebuah pemandangan mengharukan muncul dari seorang pengunjung yang menghadiri Jogja Air Show 2018.

Tak seperti pengunjung lainnya, seorang pria tunanetra yang penasaran dengan bentuk pesawat terbang berhasil menjawab rasa ingin tahunya.

Dilansir Grid.ID dari akun Twitter @DOPIL mengunggah sebuah video pada Senin (19/2/2018).

"Dibalik kemeriahan Jogja Airshow, ada satu pemandangan yg sgt menyentuh hati,ada saudara kt yg kebetulan tuna netra,dia ingin tau bentuk pesawat terbang,dan akhirnya dia bisa meraba,semoga dia bisa membayangkan bentuk pesawat terbang. #jogjaairshow2018," tulis akun @DOPIL dalam unggahannya.

Dalam video berdurasi 20 detik tersebut tampak seorang pria tunanetra tengah meraba-raba badan pesawat yang dipamerkan.

Dengan dibantu seorang rekan yang menjelaskan bagian-bagian yang dirabanya, pria itu tampak sangat ingin tahu seperti apa bentuk pesawat terbang yang sebenarnya.

(BACA: Jadi Guru Sukarelawan, Ternyata Ini Modus Bejatnya, 3 Siswa Tuna Netra Jadi Korban)

Video menyentuh hati inipun mendapat beragam komentar netizen.

Bahkan salah seorang netizen berkomentar agar TNI Angkatan Udara mempertimbangkan untuk membuat miniatur pesawat yang bisa diraba dan dirasakan oleh penyandang tunanetra.

Sayangnya, hingga berita ini diturunkan, tidak diketahui identitas pria tunanetra yang penuh rasa penasaran tersebut.(*)