Find Us On Social Media :

Viral Video Barrier Tol Pandaan-Malang Bergerak Sendiri Saat Malam hingga Disebut Ada Unsur Mistis, PT Jasamarga Buka Suara

By Agil Hari Santoso, Rabu, 30 Oktober 2019 | 08:12 WIB

Viral Video Barrier Tol Pandaan-Malang Bergerak Sendiri Saat Malam hingga Disebut Ada Unsur Mistis, PT Jasamarga Buka Suara

 

Grid.ID - Sebuah video yang menampakkan kondisi ruas jalan Tol Pandaan-Malang baru-baru ini menjadi viral lantaran dianggap 'mistis'.

Bukan tanpa alasan, video viral tersebut memperlihatkan situasi ruas jalan Tol Pandaan-Malang pada tengah malam.

Namun pada potongan video viral tersebut, ada hal aneh yang terjadi di pinggir jalan Tol Pandaan-Malang tersebut.

Baca Juga: Ibu Kandung Ditinju Suami Lantaran Dituding Suka Main Serong dengan Mantan Menantu, Sang Putri Malah Ikut Tusuk Korban Pakai Gunting Tajam karena Terbakar Cemburu

Barrier jalan tiba-tiba terlihat bergerak sendiri.

Setidaknya ada tiga barrier yang terekam dalam video tersebut.

Namun sepanjang video berdurasi 27 detik itu, ada dua pembatas jalan yang tampak bergerak secara bergantian ke tengah jalan.

Salah satu pengunggah video viral tersebut adalah akun Instagram @makassar_iinfo.

Baca Juga: Balita 2 Tahun Peluk Erat Jenazah Ibunya Selama 2 Hari, Tak Makan dan Tak Minum hingga Ditemukan karena Jerit Tangisnya Terdengar Warga

Diunggah @makassar_iinfo pada Selasa (29/10/2019), video viral tersebut menuai beragam komentar.

Dari beberapa komentar, ada netizen yang mencoba mencari penjelasan secara rasional.

Namun ada pula yang langsung menuding barrier tersebut bergerak hingga ke tengah jalan tol lantaran ulah 'mahluk halus' dan faktor mistis lainnya.

Baca Juga: Dinyatakan Meninggal Dunia dan Nyaris Dikremasi, Jenazah Wanita ini Tiba-tiba Hidup Kembali Usai Disentuh Sang Suami

Lantaran video ruas jalan Tol Pandaan-Malang tersebut menjadi viral, pihak PT Jasamarga sampai memberikan komentar.

Mengutip Kompas.com, Humas PT Jasamarga Pandaan-Malang Agus Tri Antyo menyebut peristiwa tersebut terjadi di KM 62-67 Tol Pandaan-Malang.

Agus menjelaskan, tak ada unsur mistis yang terjadi saat itu.

Terkait dengan barier yang bergerak ke tengah jalan secara 'misterius', Agus mengatakan hal tersebut terjadi lantaran tekanan angin kencang.

Baca Juga: Sukses Turunkan Berat Badan Hingga 90 Kilogram Hanya dalam 2 Minggu, Wanita Ini Bagikan 5 Tips yang Simple dan Menyenangkan!

Tekanan angin yang kencang itu muncul lantaran kontruksi area ruas tol.

Dijelaskan, ruas tol daerah tersebut adalah lorong atau bukit yang digali.

Sedangkan di sisi selatan ruas tol, ada lembah yang terbuka.

Baca Juga: Merasa Tak Dihargai Sejak 5 Bulan Menjadi Suami, Rendi Tega Tikam Fani Hingga Tembus ke Bagian Belakang Tubuhnya

 

Oleh karena itu, tekanan yang datang ke arah ruas tol menjadi cukup kencang hingga mampu mendorong barrier ke tengah jalan.

“Kebetulan di sta 62-67 adalah bukit yang digali sehingga seperti lorong.

"Sedangkan di sisi selatan lembah terbuka sehingga angin dari lembah yang lumayan kuat ketika melewati lorong bisa semakin kuat,” terang Agus.

Apalagi water barrier yang terekam di video viral tersebut disebut-sebut tidak diisi air.

Baca Juga: Balita 2,5 Tahun Dicekoki Air Galon oleh Ibu Kandung Hingga Tewas, Ayah Korban: Hati Saya Hancur Enggak Karuan...

Turut menanggapi video viral tersebut, Direktur Utama PT Jasamarga Pandaan-Malang Agus Purnomo akan memastikan pihaknya mengisi semua water barrier dengan air yang cukup.

Hal ini dilakukan guna mencegah hal yang sama terjadi lagi, yakni barrier bergerak ke tengah jalan hingga mengganggu kendaraan yang melintas.

"Nanti water barrier mesti diisi air," ucap Agus singkat. (*)