Find Us On Social Media :

Cerita di Balik Pemulangan Jenazah Sridevi yang Sempat Ditunda, Dilakukan Otopsi untuk Mengetahui Penyebab Jelas Kematiannya

By Arif B Setyanto, Senin, 26 Februari 2018 | 21:32 WIB

Sridevi

Grid.ID - Sridevi Kapoor meninggal di Dubai, Uni Emirat Arab pada Sabtu (24/2/2018).

Ia dikabarkan meninggal karena serangan jantung setelah ditemukan jatuh di kamar mandi Jumeirah Emirates Towers Hotel.

Dilansir Grid.ID dari Pinkvilla, pemulangan jenazah Sridevi direncanakan pada Minggu (25/2/2018).

Jenazahnya akan dibawa ke India menggunakan jet pribadi.

(BACA : Bukan Hanya Bella dan Chicco, 7 Artis Ini Juga Pacaran Lama Tapi Nggak Berakhir di Pelaminan, Nomor 6 Mau Jagain Jodoh Orang Bang? )

Namun, pemulangan jenazahnya terpaksa harus ditunda karena menunggu laporan investigasi polisi Dubai.

Polisi Dubai memperkirakan akan melepas jenazah Sridevi setelah hasil otopsi selesai pada Senin (26/2/2018).

Sumber forensik Dubai mengatakan, otopsi ini dilakukan dalam kasus di mana penyebab kematian belum diketahui kejelasannya.

Apalagi dikabarkan bahwa Sridevi tidak memiliki riwayat serangan jantung.

(BACA : Sridevi Dibawa ke Mumbai, Seperti Ini Kondisi Rumahnya, Ratusan Pelayat Pun Memadati Pintu Gerbang )

"Jika kematian terjadi di rumah sakit, terkadang kita tidak perlu melakukan otopsi. Tapi dalam kasus seperti ini, menjadi penting untuk mengetahui apakah penyebab kematian sebenarnya adalah jantung atau bukan." kata seorang sumber dikutip Grid.ID dari Gulf News.

Autopsi yang dilakukan yaitu memeriksa darah dan organ Sridevi.