Find Us On Social Media :

3 Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Pilih Day Care untuk Anak-anak Berkebutuhan Khusus

By Justina Nur Landhiani, Rabu, 7 Maret 2018 | 00:53 WIB

3 Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Pilih Day Care untuk Anak-anak Berkebutuhan Khusus

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID - Semua anak berhak mendapatkan yang terbaik dari masing-masing orangtuanya.

Begitu pula sebaliknya, setiap orangtua akan melakukan yang terbaik untuk anak-anaknya.

Tanpa memperdulikan bagaimana keadaan sang buah hati, mereka tetap berhak mendapatkan perhatian terbaik dari orangtuanya.

(BACA: Pamer Foto-foto Tanpa Makeup Saat di Jepang, Cantiknya Bae Suzy Bakal Bikin Kamu Iri )

Termasuk dalam pemilihan day care untuk anak-anak yang berkebutuhan khusus.

Karena mereka lebih istimewa, tentu ada beberapa hal yang membedakan anak-anak  berkebutuhan khusus dengan anak-anak biasa.

Dilansir Grid.ID dari laman Parents, inilah beberapa hal yang harus kamu pertimbangkan sebelum memilih day care untuk anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus.

1. Mulailah dengan mencari informasi dari sumber-sumber terpercaya

Ketika kamu memutuskan untuk memasukkan si kecil ke dalam day care, langkah awal yang harus kamu lakukan adalah mencari informasi sebanyak-banyaknya.

Jangan asal melakukan pencarian melalui browsing di internet, karena itu sifatnya hanya satu arah.

Tanyakan pada dokter atau komunitas-komunitas terkait tentang day care terbaik, untuk anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus.