Find Us On Social Media :

Nggak Banyak yang Tahu, 5 Hal di Rumah Ini Jadi Perhatian Khusus Para Desainer Interior

By Linda Fitria, Kamis, 8 Maret 2018 | 02:02 WIB

5 hal ini menjadi fokus para desainer interior saat merancang bagian dalam rumah

Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi

Grid.ID - Setiap orang mendambakan hunian yang nyaman dan stylish.

Untuk mewujudkan impian tersebut, salah satu caranya kita bisa berkonsultasi dengan desainer interior.

Desainer interior akan membantu kita menentukan desain dan komposisi ruangan agar lebih memikat.

Tapi, kamu juga bisa kok menata ruangan agar lebih kece tanpa bantuan desainer interior.

Kali ini Grid.ID akan bocorkan 5 hal di rumah yang jadi perhatian khusus para desariner interior, melansir dari laman Popsugar.

(BACA : Tanpa Headboard, Ranjang Kamu Bakal Tetap Cantik Dengan 8 Dekorasi Ini)

Yuk simak!

1. Lantai

Sering disepelekan, ternyata poin pertama yang jadi perhatian para desainer interior adalah bagian lantai.

Shelly Gerritsma dari Canter Lane Interiors mengungkapkan bahwa lantai adalah salah satu komponen utama yang harus diperhatikan.

Pemilih material penghias lantai seperti keramik, marmer, kayu, atau karpet, punya peran vital dalam memberikan kesan pada hunian.

2. Warna dan jenis cat dinding

(BACA : Hati-hati, 5 Renovasi Rumah Ini Rawan Banget Jadi Ladang Pemborosan!)

Setelah mengobservasi lantaimu, desainer interior akan segera fokus kepada warna cat dinding.

Pemilihan warna menentukan suasana yang dibangun di dalam ruangan.

Selain warna, jenis cat dinding juga punya peran yang signifikan.

Jangan memilih cat dinding dengan hasil akhir yang glossy karena akan membuat interior rumah terkesan murahan.

3. Langit-langit

Ketinggian langit-langit dan ornamen penghiasnya juga berpengaruh pada interior rumah.

Selain memberikan nuansa sejuk, langit-langit yang tinggi juga akan memberikan kesan rumah yang mewah dan megah, tapi tidak berlebihan.

(BACA : Begini Penampakan Interior Kamar Bayi Sandra Dewi, Pilihan Ranjangnya Klasik Banget!)

Kamu juga bisa memberikan sedikit detail hiasan di tepi langit-langit agar lebih berkarakter dan tidak terkesan polos.

4. Ukuran furnitur

Ukuran furnitur juga memegang peranan penting dalam memberikan kesan hunian yang nyaman.

Pemilihan furnitur berukuran besar pada ruangan yang sempit justru akan membuat ilusi ruangan yang tampak lebih besar.

Dengan catatan, kamu tidak meletakkan terlalu banyak furnitur di dalam ruangan.

5. Penataan

Simpel, agar hunian lebih stylish kamu cukup menata ruangan dengan rapi.

(BACA : Begini Cara Renovasi Apartemen Biar Jadi Lebih Lega dan Efisien!)

Ruangan yang rapi dan teratur akan membuat suasana dalam rumah menjadi lebih menyenangkan dan sedap dipandang.

Selain itu, sebaiknya jangan letakkan terlalu banyak furnitur di rumah karena justru akan menimbulkan kesan penuh dan berantakan.

Lebih baik pilih furnitur yang multifungsi agar lebih hemat tempat dan hunian lebih rapi.

Nah, dengan mengikuti 5 fokus di atas kamu tidak perlu lagi menyewa jasa desainer interior. (*)