Find Us On Social Media :

Rayakan Satu Tahun Dirilisnya Album Mantra-mantra, Kunto Aji Adakan Konser Istimewa tentang Isu Kesehatan Mental

By Fidiah Nuzul Aini, Senin, 2 Desember 2019 | 18:20 WIB

Kunto Aji saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat pada Selasa (19/9/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini

Grid.ID - Kunto Aji Wibisono atau biasa kita kenal dengan Kunto Aji.

Penyanyi kelahiran Yogyakarta ini merupakan salah satu jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Idol musim kelima.

Penyanyi yang dikenal dengan judul lagu "Terlalu Lama Sendiri" ini mengeluaran album yang berjudul "Mantra-mantra".

Baca Juga: Meriah! Festival Sewindu Tulus Dibuka dengan Penampilan Kunto Aji dan Andien

Pada album Mantra-Mantra ini, Kunto Aji dianggap berhasil memotret dan membangkitkan kesadaran akan topik mengenai kesehatan mental lewat lagu-lagu seperti 'Rehat' hingga 'Pilu Membiru'.

Dikutip Grid.ID dari Kompas.com Rabu (27/11/2019), untuk merayakan satu tahun dirilisnya album "Mantra-Mantra, penyanyi Kunto Aji akan menggelar konser bertajuk "Mantra Mantra LIVE ++ pada Desember 2019.

Konser ini akan diadakan di Hall Basket Senayan, Komplek Gelora Bung Karno, Jakarta, Kunto Aji menjanjikan konser yang istimewa dan berbeda.