Find Us On Social Media :

Segera Melangkah ke Pelaminan, Boy William Beberkan Konsep Pernikahannya Seperti Film Twilight

By Novia, Senin, 9 Desember 2019 | 13:36 WIB

Siap Nikahi Karen Vendela Tahun Depan, Boy William Masih Pilih-pilih Gedung

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia tri Astuti

Grid.ID - Aktor Boy William akan segera meresmikan hubungannya dengan sang kekasih, Karen Vendela.

Keduanya diketahui akan segera melangkah ke jenjang pernikahan pada tahun 2020 mendatang.

“Rencana tahun depan (menikah), cuman gue belum tahu tanggal pastinya. Kalau sudah tahu, gue undang kalian semua ya," ungkap Boy William, kutip Grid.ID dari Kompas.com pada Senin (9/12/2019).

Baca Juga: Sudah Nyicil Venue dan Dekor, Boy William Siap Gelar Pernikahan pada Juli 2020

Meskipun belum membeberkan tanggal pasti untuk pernikahannya, Boy mengaku telah menentukan bulannya.

"Bulannya kalau enggak salah Juli, kalau enggak salah,” ungkapnya.

Pesta pernikahan Boy William dan sang kekasih pun telah direncanakan secara matang.

Baca Juga: Baru Saja Gelar Acara Tunangan Secara Privat nan Mewah, Tunangan Boy William Ternyata Bukan Orang Sembarangan!

Bahkan gaya pernikahannya telah dikonsep mirip film trilogi ternama di luar negeri.

"Di Indonesia (nikah). Jadi, konsepnya kayak Twilight, luar negeri. Kalau Indonesia kadang-kadang suka ribet,” ungkap Boy.

Hal itu diakui Boy lantaran telah menjadi angan-anganya dengan sang kekasih.

Baca Juga: Sudah Lamar Karen Vendela Anak Konglomerat Secara Pribadi di Gunung Fuji Jepang, Boy William Kini Gelar Pesta Tunangan Privat nan Super Mewah

"Jadi, impian kami punya pernikahan yang kayak di luar negeri, kayak di Twilight, yang datang cuma orang-orang keluarga, dan sebagainya," tutur Boy.

Melansir dari Tribun Jakarta, alasan Boy dan Karen Vandela memilih konsep tersebut lantran keduanya sempat sekolah dan hidup di luar negeri.

"Kemarin karena gue dulu sekolah di luar negeri, dia pun sekolah di luar negeri. Jadi, impian kami punya pernikahan yang kayak di luar negeri, kayak di Twilight, yang datang cuma orang-orang keluarga, dan sebagainya," tandasnya.

(*)