Find Us On Social Media :

5 Fakta di Balik Meninggalnya Santi, TKW Asal Indonesia yang Jenazahnya Disimpan Dalam Lemari

By Arif B Setyanto, Jumat, 16 Maret 2018 | 03:09 WIB

Santi Restauli Simbolon, TKW asal Indonesia ditemukan tewas di Malaysia

Grid.ID - Seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Indonesia, Santi Restauli Simbolon (25) ditemukan tewas dalam satu rusun di Paya Terubong, George Town, Malaysia, Selasa (13/3/2018) malam.

Dilansir Grid.ID dari Astro Awani, mayat Santi ditemukan di dalam lemari.

Penemuan berawal dari bau busuk.

Terkait meninggalnya Santi berikut Grid.ID rangkum 5 fakta dari berbagai sumber.

(BACA : Bikin Merinding, Doa Babe dalam Sinetron Si Doel Anak Sekolahan Terwujud di Kehidupan Nyata )

1. Perkirakan sudah meninggal 3 hari

Polisi setempat memperkirakan, kematian dari Santi Restauli Simbolon sudah 3 hari sebelum penemuan jenazahnya.

Untuk mengevakuasi mayat Santi, polisi terpaksa mendobrak pintu kamar dan pintu lemari yang terkunci.

2. Motif pembunuhan

Meninggalnya Santi ini ditenggarai urusan asmara.

Menurut Anuar, Santi merupakan teman dari seorang penghuni rumah tersebut, yang juga warga Nepal.

(BACA : Dipicu Cemburu Pria Nepal Bunuh TKW Indonesia, Beredar Foto Pelaku )

Polisi menyebut, teman Santi bernama Sandip Gurung (27).

Nah, setelah meninggalnya Santi, keberadaan Sandip tak diketahui.

3. Penemuan jenazah

Jenazah Santi pertama kali malah ditemukan oleh dua teman Sandip.

Mereka awalnya curiga dengan bau busuk dari lemari di flatnya.

(BACA : Sahabat pun Ogah Tangani Kasus Roro Fitria )

Jenazah santi ditemukan membusuk dengan posisi duduk di dalam lemari.

Dua teman Sandp ini akhirnya diamankan polisi.

4. Sering terdengar keributan

Seorang tetangga yang tak mau disebutkan namanya mengatakan bahwa dirinya sering mendengar keributan di rumah yang ditingali Sandip dengan dua temannya.

Saya selalu mendengar pertengkaran dan keributan dari unit lantai 17, terutama saat mereka sedang mabuk. Namun, saya tidak tahu mengapa mereka bertengkar. Saya tidak ingin mengganggu urusan mereka, "kata tetangga dikutip dari The New Straits Time.

(BACA : Selama Menikahi Hendrayan, Kalina Ocktaranny Sering Dapat Ucapan Talak dan Ditinggal oleh Suaminya )

5. Foto Sandip beredar

Sandip menjadi buronan Polisi setelah kematian Santi.

"Pacar Santi Restauli Simbolon cemburu dan kemudian cekcok sampai terjadi pembunuhan," ucap Kepala polisi ACP Anuar Omar yang dikutip Grid.ID dari FMT News.

Dari beberapa sumber, diperoleh keterangan bahwa pacar adalah Sandip.

Foto dirinya pun beredar karena diduga telah menghabisi nyawa Santi.

(*)