Find Us On Social Media :

Bukan Diet, Ini 3 Cara Unik dan Nggak Biasa Turunkan Berat Badanmu

By Linda Fitria, Jumat, 16 Maret 2018 | 21:30 WIB

operasi penurunan berat badan

Grid.ID - Punya badan ideal dan sehat adalah idaman banyak orang.

Untuk memiliki tubuh ideal, tentu banyak usaha yang harus kita lakukan.

Dari olah raga, menjaga pola makan, diet, sampai sedot lemak.

Namun, terkadang usaha yang kita lakukan tidak sebanding dengan keinginan yang kita harapkan.

Sebagian dari kita memikirkan diet dan olahraga, namun malas melakukannya.

(BACA : Cuma Pakai Dua Bahan, yuk Bikin Alismu Tebal dan Indah Alami)

Dilansir dari Oddee.com, ternyata ada beberapa cara simpel dan aneh untuk menurunkan berat badan.

Mungkin dapat kamu mau coba?

1. Mandi air panas

Jika kamu suka mandi, mungkin terapi ini sangat cocok dipraktekkan.

Merendam diri dalam air bersuhu panas sebenarnya dapat menurunkan berat badan.

Pemanasan suhu tubuh untuk mengurangi berat badan tidak hanya dilakukan dengan gerakan aktif seperti olahraga.

(BACA : Yuk Bikin Roti Panggang yang Beda Pakai Kayu Manis, Dijamin Sedap!)

Pemanasan pasif seperti ini juga memiliki efek yang sama.

Studi menunjukkan bahwa efek mandi tidak sekuat olahraga, tapi satu jam di bak mandi air panas menyamai 30 menit berjalan kaki dan membakar sekitar 140 kalori.

2. Hipnosis

Kedengarannya memang agak menyedihkan, tapi hipnosis telah digunakan bagi sebagian orang untuk melarikan diri dari olahraga.

Untuk menurunkan berat badan, hipnosis bekerja dengan cara mematikan hasrat ingin makan.

Lebih jauh, hipnosis juga dapat memotivasi orang untuk tetap selalu menjaga kesehatannya.

(BACA : Roll the Ball: Puzzle Geser, Game Simpel yang Bisa Bikin Anak Makin Cerdas)

3. Terapi dingin

Terapi dingin ini biasa dikenal dengan Whole Body Cryotherapy (WBC).

Metodenya adalah dengan menggunakan suhu dingin untuk menurunkan berat badan.

Pertama kali dikembangkan di Jepang, terapi tersebut tiba di Eropa pada tahun 80an.

Anda akan masuk ke ruang dingin yang didinginkan dengan nitrogen cair, di mana suhu merosot sampai hampir 200 derajat di bawah nol.

Proses ini hanya memakan waktu beberapa menit dan akan menambah metabolisme tubuh serta dapat membakar hingga 800 kalori.

(Artikel ini pernah tayang di Intisari dengan judul : "Inilah 3 Cara Paling Aneh Untuk Menurunkan Berat Badan, Benarkah Ampuh?")