Find Us On Social Media :

Rindu Mendiang Suami, Ririn Ekawati Unggah Foto Masa Lalu

By Atikah Ishmah W, Sabtu, 17 Maret 2018 | 20:24 WIB

Ririn Ekawati rindu mendiang suami.

Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya RR

Grid.ID - Perpisahan tentu menyisakan luka dan kesedihan.

Rasa rindu pun akan tetap terasa meski waktu telah berganti.

Perasaan demikianlah yang sedang dirasakan Ririn Ekawati.

(BACA: Video Pertemuan Dramatis Menyayat Hati, Mobil Mengangkut Jenazah Datangi Penjara, Perjumpaan Terakhir Narapidana dengan Almarhum Anaknya)

Aktris berusia 35 tahun itu mengutarakan rasa rindunya dengan mengunggah momen kebersamaannya dengan almarhum suami di Instagram.

Berdasarkan pantauan Grid.ID, momen kenangan Ririn dan Ferry Wijaya itu diambil ketika keduanya sedang berada di San Fransisco.

Melalui caption, Ririn menjelaskan bahwa ia tetap mencintai sang suami.

(BACA: Yuk Intip Gaya Fashion Hijab ala Ratna Galih Kala Liburan , Simpel Tapi Kece!)

"137 Weeks ago. Tetap sama rasanya, nggak ada yang berubah. Cuma rindunya semakin banyak," tulisnya.

Postingan Ririn pun mengundang rasa simpati dari para followersnya.

"Ikut sedih setelah membaca caption kak Ririn. Semoga selalu diberi kekuatan dan kesabaran. Al fatihah untuk Ko Ferry," tulis pemilik akun @tyazthalenta29.