Find Us On Social Media :

Bertahun-tahun Menjalankan Tugas Sebagai Abdi Negara dan Jauh dari Orang Tua, TNI Asal Sulawesi Utara Sampai Gendong sang Ayah Saat Pulang Kampung, Videonya yang Mengharukan Langsung Viral

By Fabia Nurmauli Rosales, Kamis, 19 Desember 2019 | 11:28 WIB

Seorang TNI yang menggendong sang ayah yang tidak bertemu bertahun-tahun lantaran tugas Negara

Laporan Wartawan Grid.ID, Fabia Nurmauli Rosales

Grid.ID - Kisah haru ini dibagikan seorang pengguna Facebook, mengenai seorang anggota TNI yang bertahun-tahun menjalankan tugas dan jauh dari orang tua.

Melansir dari akun Facebook Claudyo Cristiano Matindas pada Senin (16/12/2019), ia membagikan kisah tersebut pada sebuah grup Manguni 123 Team - Tetengkoren Berguna.

Dalam unggahannya tersebut, ia menceritakan bahwa J.H Matindas yang merupakan anggota TNI berpangkat Serda itu ditugaskan di wilayah Bau-bau, Sulawesi tenggara.

Baca Juga: Tak Hadir di Sidang Perceraiannya, Istri Sah Anggota TNI yang Ditinggal Nikah Siri Suaminya Mengaku Tak Terima Surat Panggilan: Tidak Ada yang Memberi Tahu Saya.. Padahal Ini Hari Penting

Bertahun-tahun menjalankan tugas jauh dari rumah, akhirnya Abdi Negara tersebut pulang kerumahnya setelah mendapatkan cuti.

Rumahnya berada di Desa Tungoi Balmong, Sulawesi Utara.

Tampak gurat senyum terlukis pada wajah sang ayah.

Baca Juga: Pilih Diam Seribu Bahasa Meski Disindir Istri Sah Suaminya, Istri Siri Anggota TNI Unggah Kata-kata Bijak: Biar Buruk Masa Lalu, Jangan Buruk Masa Depan

Saking senangnya bertemu dengan orang tua, Anggota TNI tersebut lantas menggendong sang ayah yang sedang sakit.

Sang ayah yang bertahun-tahun tidak melihat anaknya itu, juga nampak tersenyum bahagia.