Find Us On Social Media :

Ramai Hoaks Telur Palsu, Memang Apa yang Terjadi Bila Konsumsi 2 Butir Telur Ayam Tiap Hari?

By Ahmad Rifai, Sabtu, 17 Maret 2018 | 23:41 WIB

Telur rebus | Once Upon a Chef

Grid.ID - Kepala Divisi Humas Polri, Inspektur Jenderal Setyo Wasisto meminta menghentikan penyebaran informasi tentang telur palsu.

Sikap resmi ini diambil usai Kementerian Pertanian telah menyatakan bahwa isu tersebut tidak benar.

"Jangan unggah ke medsos karena ada UU ITE," ucap Inspektur Jenderal Setyo Wasisto seperti dikutip Grid.ID dari Kompas.com.

"Siapa orang yang mengunggah berita palsu, dia diancam hukuman maksimal 6 tahun penjara."

(Baca juga: Implan Payudara Tingkatkan Risiko Kanker, Betul Nggak sih? Berikut Beberapa Fakta Menarik Tentang Penyakit Satu Ini)

Harga untuk membeli telur sudah murah.

Jadi rasa-rasanya, ongkos produksi pembuatan telur palsu lebih mahal ketimbang harga sesungguhnya.

(Baca juga: Waspada Kanker Serviks, Kenali 5 Gejalanya Sebelum Terlambat, Seperti Apa sih?)

Telur bagus untuk dikonsumsi karena mengandung vitamin A, D, E, B12, B2, serta B-9.

Selain itu juga terkandung mineral seperti yodium, besi, kalsium, zink, dan selenium.

Memang terkandung kolesterol dalam telur seperti dikutip Grid.ID dari Newsner.

Menurut ahli diet Jennie Nyenvik, tapi itu tidak terlalu berbahaya.