Find Us On Social Media :

Ditemukan Tertutup Rumput dalam Parit, Penemuan Mayat Laki-laki Bertato Hebohkan Warga Deli Serdang, Terdapat 34 Luka Tusukan di Sekujur Tubuh Korban!

By Arif Budhi Suryanto, Rabu, 25 Desember 2019 | 15:02 WIB

Ditemukan Tertutup Rumput dan Daun Tebu dalam Parit, Penemuan Mayat Laki-laki Bertato Hebohkan Warga Deli Serdang, Terdapat 34 Luka Tusukan di Sekujur Tubuh Korban

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Penemuan mayat di sebuah parit kebun di Desa Klumpang Kebun, Kabupaten Deli Serdang, Sumatra Utara, pada Sabtu (21/12/2019) menghebohkan warga.

Penemuan mayat ini kemudian viral setelah diunggah oleh akun Facebook Yuni Rusmini.

Dalam unggahannya tersebut, Yuni menyebut pada mayat laki-laki tersebut terdapat 34 luka tusukan.

Baca Juga: Ditemukan Mayat yang Diperkirakan Tersimpan dalam Septic Tank Selama 5 Tahun, Diduga Ada Kaitan dengan Hilangnya Seorang Warga

Hingga kini masih belum diketahui siapa identitas mayat laki-laki itu.

Namun, berdasarkan informasi yang dihimpun Grid.ID dari Tribun Jatim, ada beberapa ciri spesifik yang bisa dikenali.

Seperti sebuah tato di tangan kiri bertuliskan 'Ichsan Ali', anting di telinga kanan, tinggi badan 165 sentimeter serta kulit sawo matang.

Pada keterangan postingannya, Yuni menulis bahwa kasus ini tengah ditangani oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Berawal Dari Rasa Penasaran, Pria di Tulungagung Ini Kumpulkan Benda Bekas Orang Mati, Dari Helm Korban Kecelakaan Hingga Keranda Mayat Pembawa Sial, Ini yang Terjadi!

"Kapolsek Hamparan Perak, AKP Azharuddin menerangkan bahwa saksi pertama kali melihat kondisi jenazah ditutupi rumput dan daun tebu,"

"Lalu, saksi melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Hamparan Perak," tulis akun tersebut.

Mendapati laporan ini, pihak kepolisian pun langsung mengamankan lokasi TKP dan memasang garis polisi.

Baca Juga: Ditemukan Tewas Berdiri dengan Leher Tertancap Pagar Besi di Rumah Tetangga, Penemuan Mayat Pensiunan PNS Hebohkan Warga Pontianak, Sang Istri Ungkap Hal Ini

Sementara itu, berdasarkan olah TKP, diketahui ada sejumlah tujuh luka tusukan di bagian dada dan perut.

Kemudian dua luka tusukan di paha kiri, 12 luka tusukan di tangan kiri, 3 luka tusukan di tangan kanan, serta satu luka tusukan di pinggul.

Sementara itu pada punggung belakang terdapat 8 luka tusukan dan satu tusukan di pantat kanan atas.

Baca Juga: Tergeletak di Parit Bawah Rumah, Mayat Balita Gegerkan Warga Samarinda, Kondisinya Mengenaskan: Kepala Hilang dan Alat Kelamin Rusak!

Dikatakan Kasatreskrim Polres Belawan, AKP Jericho, pihaknya masih mengumpulkan barang bukti dan memeriksa sejumlah saksi.

"Untuk saksi totalsudah delapan yang kita periksa," kata Jericho, seperti yang dikutip dari Tribun Medan.

Selain identitas korban yang masih belum diketahui, penyebab kematiannya pun masih menjadi misteri.

Baca Juga: Ditemukan Tewas Bersedekap di Pojok Kamar Rumah Kosong, Penemuan Mayat Pria 71 Tahun Menggegerkan Warga Surabaya, Gelas Hijau Jadi Bukti Kunci

Namun jika dilihat dari luka yang dialami korban, pihak kepolisian menduga adanya tindak pembunuhan.

"Dari luka yang diderita, diduga korban pembunuhan karena korban tewas dengan 34 luka tusukan di tubuhnya,"

"Untuk motifnya masih kita dalami," ujar Jericho lebih lanjut.

(*)