Find Us On Social Media :

Miris, Balita Sengaja Dikurung dalam Mobil Sebelum Ditenggelamkan ke Sungai

By Linda Fitria, Selasa, 20 Maret 2018 | 22:24 WIB

Petugas sedang mencoba menyelamatkan balita

Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Aji N

Grid.ID - Pencurian mobil terjadi di daerah Cardigan, Wales.

Namun pemilik tidak cemas dengan mobil yang diambil pencuri, melainkan apa yang ada di dalam mobil itu.

Dikutip Grid.ID dari artikel terbitan Metro.co.uk, 19 Maret 2018, pemilik mobil cemas karena ada anak mereka di dalam mobil saat dibawa kabur pencuri.

Awalnya sebuah mobil keluarga diambil oleh seorang pencuri dari rumah mereka di Cardigan, Wales Barat.

Pencurian itu terjadi pada hari Senin pukul 15.30 sore waktu setempat.

(BACA : Nggak Cuma Artis, Ini 8 Kriteria Seseorang Bisa Dapat Simbol Verifikasi dari Instagram)

Pemilik yang mengetahui mobilnya raib langsung menelepon polisi.

Pemilik memberikan laporan ke polisi bahwa mobil mereka dicuri.

Tapi pemilik juga berkata bahwa di dalam mobil terdapat seorang balita.

Balita tersebut adalah anak pemilik mobil.

Tahu bahwa keadaan bisa saja menjadi buruk, polisi bergegas melakukan pencarian.