Find Us On Social Media :

Sempat Ramal Akan Ada Gempa dan Tanah Terbelah di Tahun 2020, Mbah Mijan Kini Justru Lihat Nasib Baik yang Bakal Dirasakan Rakyat Indonesia: Ada Kado Istimewa!

By Nopsi Marga, Rabu, 1 Januari 2020 | 09:16 WIB

Mbah Mijan

Grid.ID - Pergantian tahun 2020 ini disambut gembira oleh ribuan orang di seluruh penjuru dunia.

Menuju pergantian tahun, banyak paranormal, ahli tarot, hingga anak indigo meramal apa yang akan terjadi selama tahun 2020 ini.

Dari terawangan banyak paranormal, di tahun 2020 ini akan banyak bencana alam yang melanda Indonesia.

Ahli metafisika Mbah Mijan bahkan melihat akan ada bencana besar yang melanda Indonesia.

Baca Juga: Ramalan Tahun Baru 2020, Paranormal Gus Robin Terawang Nasib Indonesia di Tahun Depan, dari Jatuhnya Pesawat Hingga Jokowi dan Ahok yang Diincar Oknum Tertentu

Mbah Mijan melihat pertanda tersebut setelah ada fenomena gerhana matahari cincin yang terjadi pada 26 Desember 2019 kemarin.

Hal tersebut disampaikan Mbah Mijan di laman Instagram pribadinya pada Rabu (25/12/2019) ini.

Dari kacamatanya yang menggunakan ilmu titen, gerhana diartikan sebagai sebuah pertanda pasang surutnya air laut.

Sehingga, adanya gerhana matahari dijadikan nelayan sebagai lampu merah untuk tak melaut.

Baca Juga: Masa Janda Ayu Ting Ting Bakal Berakhir di Tahun 2020 Berdasarkan Ramalan, Ahli Tarot Ini Justru Sebut Hal yang Berbeda: Masih Belum Siap, tapi Ada yang Menawarkan Cinta ke Ayu!

"Bagi Kaum Nelayan yang memahami 'Ilmu Titen', gerhana Matahari cincin bisa diartikan sebagai gejolak alam yang berdampak pada pasang surutnya air laut.

"Selain itu, pasang surut air laut juga dinilai berbahaya untuk kapal-kapal tradisional," tulis Mbah Mijan.

Sedangkan dari kacamata metafisika, gerhana matahari cincin disebut Mbah Mijan sebagai pertanda akan datangnya bencana alam.

"Metafisika membahas Gerhana Matahari Cincin sebagai pertanda akan datangnya bencana, seperti gempa.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2020, Intip Inpirasi Gaya Busana saat Musim Hujan ala Hijabers Imane Arsy

"Tanah terbelah, dan kemarau panjang yang membawa hawa dingin menusuk tulang," imbuhnya.

Meski telah melihat bencana alam akan terjadi di tahun 2020, Mbah Mijan melihat hal positif yang akan menguntungkan Indonesia.

Hal itu bahkan menjadi sebuah kado spesial bagi Indonesia.

Mbah Mijan menyampaikan hal tersebut di akun Instagram pribadinya pada Rabu (1/01/2019) ini.

Baca Juga: Makin Stunning di Tahun Baru 2020 dengan Tampilan Warna Kutek yang Cocok untuk Kulit Gelap

Dari unggahan Mbah Mijan mengungkapkan bahwa di tahun 2020, kondisi ekonomi global akan lebih baik.

"Malam tahun baru, saya lebih memilih untuk meditasi, tafakur, serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

"Saya melihat ada kado istimewa, ekonomi global akan lebih baik di tahun 2020 ini.

"Harapan besar saya, tahun 'Kolo Bayu' berdampak pada selesainya perang dagang China-AS," tulis Mbah Mijan di kolom caption.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2020, Lihat Inspirasi Model Rambut yang Cocok untuk Pemilik Wajah Bulat

Ramalan Mbah Mijan ini pun disambut baik oleh para netizen.

"Aminn yra...mbah mudahan2 itu awal thn 2020.positif ya mbah," komentar @vonnycindy97.

"Semoga semuanya akan lebih baik," tulis @endangyongki.

"Setuju pisan mbah," komentar @aponk_ejms.

Baca Juga: Jelang Tahun Baru 2020, Satpol PP Makassar Merazia Alat Kontrasepsi di Beberapa Mini Market

(*)