Find Us On Social Media :

Gaya OOTD Kekasih Al Ghazali, Alyssa Daguise dalam Balutan Shearling Coat, Simpel dan Keren!

By Justina Nur Landhiani, Senin, 26 Maret 2018 | 00:50 WIB

Gaya OOTD Kekasih Al Ghazali, Alyssa Daguise dalam Balutan Shearling Coat, Simpel dan Keren!

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri

Grid.ID – Nama dari fashion item shearling coat mungkin terdengar asing di telingamu ya.

Biasanya dikenakan untuk memberikan rasa hangat pada tubuh, selain mempermanis gaya fashion.

Shearling coat sendiri terbuat dari kulit domba yang diproses sedemikian rupa hingga menghasilkan material fleece yang lembut dan nyaman.

(BACA: 5 Tips Travelling Bareng Pasangan, Cocok Buat yang Lagi Mau Honeymoon nih! )

Oleh karena itu, shearling coat cocok banget dikenakan saat cuaca dingin melanda.

Lantas, shearling coat ini paling pas dipadukan dengan busana seperti apa sih?

Nah, untuk gaya fashion, kamu bisa contek gaya OOTD kekasih Al Ghazali yang bernama Alyssa Daguise.

Model cantik berdarah Indonesia-Prancis ini tampil simpel dan keren saat mengenakan shealing coat-nya.

Dikumpulkan Stylo Grid.ID dari akun instagramnya, lihat yuk ulasan gaya OOTD-nya berikut.

Alyssa Daguise tampil dalam balutan busana serba putih yang dipadu dengan shearling coat berwarna oranye terang.

(BACA: Poppy Sovia Ingin Mas Kawinnya Diganti dengan Motor Trail )

Atasan dan crop pants berwarna putih itu dipadukan dengan slip on shoes bermotif checkered.

Simpel tapi keren banget kan.

Eittss, masih ada lagi gaya OOTD yang lainnya.

Kali ini Alyssa Daguise mengenakan shearling coat yang lebih tebal dengan warna tortilla.

Ia memadukannya dengan kaos putih dan celana skinny berbahan PVC yang sedang hits.

(BACA: Ide Kreatif Tampil Chic dengan Hoodie Vest Jacket Oversized ala Via Vallen, yuk Dicontek! )

Untuk alas kakinya, masih sama dengan penampilan sebelumnya, ia mengenakan slip on shoes bermotif checkered.

Simpel tapi tetap keren kan.

(BACA: Perlu Dicatat, Inilah 3 Penyebab Baterai Smartphone Original Bisa Meledak )

Bisa kamu jadikan inspirasi gaya fashion tuh.(*)