Find Us On Social Media :

Sang Ibu Tak Mau Terima Kenyataan Anaknya Meninggal, Jenazah Putranya Secara Ajaib Hidup Kembali saat Akan Dikremasi

By None, Selasa, 7 Januari 2020 | 11:55 WIB

Grid.ID - Bagaikan keajaiban dari doa seorang ibu yang tak rela putranya meninggal, kisah jenazah hidup kembali terjadi di India.

Kisah bermula setelah Gadham Kiran mengalami koma akibat penyakit hepatitis dan dinyatakan meninggal dunia oleh dokter.

Saat semua orang tengah bersedih dengan kematiannya, tak luput sang ibu yang terus berdoa yang percaya anaknya belum meninggal.

Baca Juga: Cuek Pamer Kemesraan Meski Dicap sebagai Pelakor, Begini Perjalanan Cinta Mayangsari dan Bambang Trihatmodjo

Ibunya bernama Saidamma mengatakan pada Hindustan Times, "Saya terkejut dan memberi tahu kerabat saya, lalu segera memanggil praktisi medis setempat.

"Dia memberi tahu kami bahwa nadi anak saya masih berdetak, dan menghargai kami dengan tidak melepaskan vetilator," katanya.

"Dalam tiga hari, Kiran mulai sadar dan berbicara dengan nada rendah, Dia diberhentikan pada hari Minggu dan kami mulai melakukan perawatan seperti saran dokter," sambungnya.

Sejak Rabu (26/6), Gadham telah dirawat di rumah sakit, dia menderita demam hebat hingga muntah.

Kondisinya semakin kritis seminggu kemudian pada Rabu (3/7).

Baca Juga: Iran Kibarkan Bendera Merah Pasca Kematian Qassem Soleimani, Pertanda Siap Perang dengan Amerika?

Dokter menyatakan dia meninggal secara klinis, namun ibunya menolak mematikan mesin pendukung.