Find Us On Social Media :

Sudah Pernah Dengar Pulo Cinta? Destinasi Wisata yang Tawarkan Keindahan Maldives Ala Gorontalo

By Nindya Galuh Aprillia, Senin, 26 Maret 2018 | 21:11 WIB

Pulo Cinta ini terletak di Gorontalo dengan keunikan yang khas berbentuk hati | Instagram @exploreindonesia

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Bentuk pulau sangatlah beraneka ragam. 

Pernahkah kamu melihat pulau berbentuk love atau hati? 

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @exploreindonesia, pulau tersebut dikenal dengan nama Pulo Cinta. 

( BACA JUGA: Siap Sambut Musim Semi, Inspirasi Gaya Fashion Kim Kardashian dengan Jaket Warna Biru Tosca Ini Bisa Kamu Contek loh! )

Pulo Cinta ini terletak di Gorontalo dengan keunikan yang khas berbentuk hati. 

Karena bentuknya yang romantis, pulau ini sangat cocok untuk kamu kunjungi bersama pasangan atau orang terkasih. 

Tempat ini juga sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai destinasi honeymoon. 

( BACA JUGA: Inspirasi Outfit Jaket Jins ala Selebriti Hollywood, Contek Gaya Mereka yuk! )

Pesona Pulo Cinta ini tidak diragukan lagi, bahkan keindahannya hampir menyerupai Maldives ala Gorontalo. 

Potensi wisata yang ditawarkan Pulo Cinta meliputi Eco Resort dengan 15 cottage yang mengelilingi Pulo Cinta tersebut. 

Harga sewa cottage ini sekitar Rp 3.500.000,00 per hari hingga Rp 5.000.000,00 per hari, sudah termasuk biaya transportasi dan makan tiga kali sehari. 

( BACA JUGA: Dijual di Atas Rp 2,5 Juta, Ini Perbandingan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 5 Pro dan Xiaomi Mi A1 )

Bagi kamu yang tertarik berkunjung ke Pulo Cinta ini, kamu bisa membeli tiket pesawat jalur penerbangan bandara Jalaluddin, Gorontalo. 

Sebaiknya kamu memilih jalur penerbangan pagi hari ya, karena kamu masih memerlukan perjalanan darat dan laut untuk bisa sampai ke Pulo Cinta ini. 

Sesampainya di Bandara Jalaludin, kamu harus melanjutkan perjalananmu melalui jalur darat dan jalur laut. 

( BACA JUGA: Salut, Komputer di Negara Ini Akan Otomatis Mati Agar Karyawannya Pulang Lebih Awal )

Bagi kamu yang ingin menginap, ada baiknya untuk menyewa kamar terlebih dahulu sebelum menuju Pulo Cinta. 

Wisatawan yang sudah memesan kamar akan mendapatkan tumpangan gratis sampai Kabupaten Boalemo. 

Perjalanan menuju Boalemo memakan waktu tempuh sekitar dua jam dari bandara. 

( BACA JUGA: Mulai dari Blueberry, 6 Jenis Makanan Ini Bermanfaat Untuk Memperlambat Penuaan loh! )

Setelah sampai di Kabupaten Boalemo, kamu masih harus melanjutkan perjalananmu dengan menyeberangi laut untuk bisa sampai di Pulo Cinta. 

Perjalanan ini bisa kamu tempuh dengan menyeberangi laut menggunakan kapal yang akan memakan waktu tempuh sekitar dua puluh menit perjalanan. 

Tempat ini sangat cocok bagi kalian yang tertarik dengan budaya. 

( BACA JUGA: Minwoo 100% Meninggal Dunia, TOP Media Batalkan Jadwal Aktivitas Promosi UP10TION )

Di pulau ini kamu bisa bertemu dengan Suku Bajo yang memiliki budaya dan tradisi yang unik. 

Di seberang Pulo Cinta juga terdapat area hutan rindang yang bisa kamu manfaatkan untuk jelajah hutan. 

Dengan menggunakan perahu, kamu bisa menikmati setiap lekuk keindahan pulau ini. 

( BACA JUGA: 3 Manfaat Luar Biasa dari Wortel Untuk Wajah, Apa Aja sih? )

Kamu akan disuguhkan dengan pemandangan Pulau berpasir Gulf of Tomini, pemandangan eksotis di Pulau Bajo, pemandangan cantik di Pulau Lito Mohupombo kiki, dan keindahan-keindahan lainnya yang mengelilingi Pulo Cinta. 

Untuk bisa mengelilingi keindahan pulau tersebut, kamu hanya membutuhkan waktu satu jam saja. 

Penggemar snorkeling dan diving tidak perlu jauh-jauh pergi ke Raja Ampat. 

( BACA JUGA: Operation Gothic Serpent, Pertempuran Antara Tentara AS dan Milisi Bersandal Jepit )

Dengan kedalaman 2-3 meter dan air yang jernih, pulau ini menyuguhkan pemandangan biota laut yang luar biasa cantiknya. 

Untuk berbagi momen ke sosial media, kamu juga bisa mengambil beberapa foto dengan background yang indah dan cantik. 

Gimana, indah dan lengkap banget kan? (*)