Find Us On Social Media :

Bersikeras Ingin Segera Cerai dari Vicky Prasetyo, Angel Lelga: Saya Tidak Mau Setiap Hari Membahas Dia!

By Corry Wenas Samosir, Selasa, 11 Februari 2020 | 06:57 WIB

Angel Lelga saat ditemui Grid.ID

"Ia dari hakim mediator, karena saya penggugat ditanya berkali-kali, apakah saya memberikan kesempatan, apa nggak? Saya terus katakan tidak ada manfaat lagi buat diri saya untuk menjalani rumah tangga," sambungnya.

"Jadi saya minta maaf sama Allah terutama karena perceraian 'kan tidak diinginkan oleh rumah tangga, tapi kalo sudah nggak bisa saya jalan kan dalam koridor Islam lebih baik tidak saya lanjutkan," paparnya.

Sementara itu, menurutnya pihak Vicky Prasetyo pun telah menyerahkan seluruh proses perceraian kepada Angel.

Baca Juga: Dipinang Pengusaha Tajir hingga Telan Rp 10 Miliar untuk Biaya Nikah, Mantan Istri Tommy Kurniawan Akhirnya Hamil 4 Bulan

Dalam sidang mediasi, Vicky juga mengatakan kepada hakim mediator bahwa Angel telah memberikan kesempatan untuk memperbaiki rumah tangga mereka.

"Kalo dari Vicky Prasetyo berusaha untuk bagaimana semua terserah saya. Tadi pak hakim mediator sudah mengatakan apakah pernah memberikan kesempatan saya sebagai istri memaafkan dan dia juga mengakui bahwa dia sudah minta maaf," ungkap Angel Lelga.

Kendati demikian, angel akan tetap melanjutkan proses perceraiannya hingga akhirnya mereka resmi bercerai.

"Saya tidak ingin membuka lagi perdebatan. Saya cuma meminta segera diputuskan saja. Karena saya tidak mau setiap hari membahas Vicky Prasetyo. Saya pengen akhiri semuanya," tegasnya.

(*)