Find Us On Social Media :

Tokyo Olympic 2020 Terancam Batal Karena Wabah Corona, Pembatalan Kedua Setelah Tokyo 1940?

By Silmi Nur Aziza, Rabu, 26 Februari 2020 | 13:49 WIB

Ilustrasi virus Corona

Kemungkinan besar ajang olahraga terbesar dunia ini malah akan dibatalkan.

Namun, masih ada sekitar tiga bulan untuk membuat keputusan.

Masih ada waktu hingga Mei untuk mengetahui apakah Tokyo Olympics 2020 akan diadakan atau tidak.

Baca Juga: Baru Berusia 17 Hari, Bayi Ini Jadi Pasien Termuda Virus Corona yang Sembuh Tanpa Obat!

“Di dalam dan sekitar waktu itu, saya akan mengatakan orang-orang harus bertanya: Apakah ini di bawah kendali yang cukup sehingga kita dapat pergi ke Tokyo atau tidak?” ucap Dick Pound dalam wawancara ekslusif bersama The Associated Press.

Berita ini naik setelah kematian yang mulai terjadi di China.

Bahkan Jepang sendiri telah melaporkan empat kematian penduduknya.

Dia mengingatkan para atlet untuk melanjutkan latihan mereka karena wabah terkendali.

Baca Juga: Pernah Berhasil Musnahkan MERS dan SARS, Inilah Satu-satunya Obat yang Dinilai Bisa Membunuh Virus Corona oleh WHO

Dia juga meyakinkan bahwa IOC tidak akan mengirim atlet ke situasi pandemi.

Hingga sekarang, olimpiade olahraga terbesar dunia ini hanya dibatalkan sekali pada tahun 1940.

Saat itu terjadi perang antara Jepang dan China ketika seharusnya olimpiade diadakan di Tokyo.