Find Us On Social Media :

Minum Air Putih yang Banyak, Kunci Jantung Sehat

By Nailul Iffah, Sabtu, 7 April 2018 | 15:26 WIB

Konsumsi air putih (net.hr)

Grid.ID - Banyak pakar kesehatan jantung ternama yang menekankan pentingnya pola makan sehat untuk mencegah penyakit jantung.

Meski begitu, ternyata ada satu hal lain yang bisa dilakukan untuk menghindari risikonya, tapi mungkin jarang dilakukan: banyak minum air putih.

Ya! Percaya atau tidak, kebiasaan sederhana ini tanpa disadari bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Memang, apa hubungannya?

Semakin jarang kita minum, semakin sedikit cadangan cairan dalam tubuh yang dapat membantu melarutkan kandungan garam pada darah.

(Rossa Luncurkan Single Terbaru Bukan Maksudku)

Artinya, darah akan mengandung banyak garam. Tingginya kandungan garam ini membuat darah menjadi semakin kental.

Akibatnya, volume darah secara keseluruhan akan berkurang. Karena volume darah menurun, ketika jantung memompa darah segar selanjutnya, jumlah yang disalurkan pun tidak sebanyak normalnya.

Jantung kemudian akan bekerja lebih keras lagi untuk menutupi kekurangan tersebut. Itu sebabnya dehidrasi seringkali ditandai dengan jantung yang berdebar kencang.

Dalam jangka panjang, jantung yang perlu terus-terusan bekerja ekstra keras bisa mengalami banyak gangguan.

Penelitian dari Harvard University menyebutkan bahwa darah kental meningkatkan risiko penyakit jantung koroner, stroke, dan masalah jantung lainnya.

(Suara Merdu Nagita Slavina Lewat Lagu 'Hati Terlatih' Bikin Baper, Lagi Curhat?)

Dalam penelitian lain diketahui bahwa orang-orang orang yang memiliki darah kental berpeluang lebih tinggi untuk mengalami penyakit kardiovaskular.