Find Us On Social Media :

Gagal Berkarir di Dunia Politik, Giring Blak-blakan Mengaku Menyesal Hengkang dari Nidji

By None, Jumat, 28 Februari 2020 | 18:00 WIB

Giring eks Nidji

Grid.ID - Grup musik Nidji pernah mewarnai industri musik Indonesia dengan lagu-lagu hits seperti Hapus Aku, Biarlah, dan Jangan Lupakan.

Sayangnya, Giring Ganesha sang vokalis Nidji memilih hengkang dari grup band yang membesarkan namanya itu.

Giring Ganesha diketahui keluar dari Nidji untuk mengejar karir di bidang politik sebagai anggota DPR.

Baca Juga: Koruptor ini Timbun Hartadi Rumah, Saat Digeledah Polisi Temukan Emas Batangan Seberat 13 Ton Sampai Uang Rp525 Triliun

Melansir Kompas.com, suami Cynthia Riza tersebut mencalonkan diri sebagai anggota legislatif melalui Partai Solidaritas Indonesia PSI.

Nidji pun mencari vokalis baru dengan mengadakan audisi bertajuk #MimpiAdalahKunci2019.

Proses pencarian vokalis baru akan dilakukan di sembilan kota, yaitu Medan, Palembang, Ambon, Surabaya, Manado, Makassar, Yogyakarta, Bandung, dan Jakarta.

Setelah melakukan audisi mencari vokalis baru, grup band Nidji akhirnya menemukan penerus Giring Ganesha sebagai vokalis.

Baca Juga: Selalu Ajarkan Sang Anak Agar Tak Terjerumus Narkoba, Ibunda Vitalia Sesha Berharap Sang Anak Diberikan Jalan Terbaik

Vokalis baru itu bernama Muhammad Yusuf Nur Ubay.

Di sisi lain, Giring Nidji mengungkapkan pengakuan yang mengejutkan.

Ia menyesal meninggalkan band Nidji saat memutuskan terjun ke politik dengan maju sebagai calon anggota legislatif pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019.

"Sempat menyesal, tapi sekarang sudah move on," kata Giring dalam YouTube Ari Lasso TV berjudul "GIRING STRESS?! KELUAR DARI NIDJI, GAGAL JADI DPR" pada Selasa (7/1/2020).

Baca Juga: Bukan Dokter Tapi Pasien Mengaku Sembuh Setelah Diobati Ningsih Tinampi, Terungkap Fakta Mengejutkan dari Sisi Medis

Giring menjelaskan penyesalan seperti apa yang sempat ia rasakan usai keluar dari Nidji.

"Makanya waktu itu kontak sama Bu Acin (Produser Musica Studios Indrawati Widjaja), I don't have any problems kalau misal saya digantiin (dengan vokalis baru)," ujar Giring.

Saat ini, Giring mengaku sudah jarang berkomunikasi dengan personel Nidji lainnya.

Untuk karier bermusiknya, Giring akan mencoba berkarier secara solois.

Ia tak menolak saat ada tawaran menyanyi secara solo.

"Weekend kalau ada yang ngundang, gue berangkat," kata Giring.

Baca Juga: Rumah Dilempari Batu oleh Orang Tak Dikenal, Dewi Perssik Sempat Mengira Itu Hal Mistis

Mendengar pengakuan Giring, Ari Lasso sempat berujar kalau dia merindukan adanya Giring di panggung musik Indonesia. Sebab Ari merasa kesepian.

"Gue termasuk yang akan menantikan (Giring). Gue akan senang ketambahan pesaing karena persaingan membawa motivasi," kata Ari Lasso.

Sayangnya, Giring merasa saat ini lagu-lagu yang ditulisnya terasa lebih gelap meski sudah beberapa kali mencoba.

"Waduh, sekarang lagu-lagu (gue) agak idealis, dark gitu, enggak bagus," kata Giring. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengakuan Giring Ganesha yang Menyesal Keluar dari Nidji"