Find Us On Social Media :

9 Peringkat Negara Tujuan Wisata Halal Terfavorit 2018, Indonesia Ada di Urutan

By Alfa Pratama, Minggu, 15 April 2018 | 15:05 WIB

Untuk kategori negara non-OKI, Singapura masih menjadi destinasi wisata halal paling populer di dunia,

Grid.ID - Lembaga rating wisata muslim dunia, Mastercard-CrescentRating kembali merilis hasil Global Muslim Travel Index (GMTI) untuk tahun 2018.

Dua negara Asia menjadi peringkat pertama dalam kategori destinasi yang masuk dalam Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), dan non-OKI.

Indonesia berhasil naik di urutan kedua bersama Uni Emirat Arab dengan nilai yang sama. 

Selama delapan tahun berturut-turut, Malaysia menduduki peringkat pertama indeks wisata halal dunia.

Pihak Mastercard-CrescentRating mengumumkan peringkat ini kepada Menteri Pariwisata Arief Yahya dan perwakilan industri pariwisata di Hotel Pullman, Jakarta, Rabu (11/4/2018).

(10 Restoran Halal di Hong Kong, Mulai Dari Bebek Panggang Hingga Dimsum)

Temuan tersebut berdasarkan riset tahunan dengan mengukur berbagai parameter wisata halal dari 130 destinasi di dunia.

Dari 130 negara, dikelompokkan dalam dua kategori, yaitu negara yang masuk Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dan negara non-OKI.

Untuk negara yang masuk dalam OKI, Malaysia masih tetap di posisi utama, dengan skor 80,6, diikuti oleh Uni Emirat Arab dan Indonesia dengan skor 72,8.

Singapura mempertahankan posisi puncaknya untuk destinasi non-OKI, diikuti oleh Thailand dan Inggris, sementara posisi Jepang dan Taiwan meningkat pesat menempati lima destinasi teratas untuk pertama kalinya sejak GMTI diluncurkan.

(Maskapai di Asia Tenggara Borong 7 Penghargaan Travelers Choice Award 2018, Salah Satunya Maskapai Terbaik di Dunia)

Inilah hasil lengkap peringkat negara tujuan wisata halal terfavorit 2018 berdasarkan Global Muslim Travel Index (GMTI).

Peringkat kategori tujuan wisata halal negara-negara OKI.

1. Malaysia dengan nilai 80,6

2. Uni Emirat Arab dan Indonesia dengan nilai 72,8

3. Turki dengan nilai 69,1

4. Arab Saudi dengan nilai 68,7

5. Qatar dengan nilai 66,2

6. Bahrain dengan nilai 65,9

7. Oman dengan nilai 65,1

8. Maroko dengan nilai 61,7

9. Kuwait dengan nilai 60,5

(Garuda Indonesia Raih Penghargaan Maskapai Terbaik Versi Travellers Choice Awards 2018)

Peringkat kategori tujuan wisata halal negara non-OKI

1. Singapura dengan nilai 66,2

2. Thailand dengan nilai 56,1

3. Inggris dengan nilai 53,8

4. Jepang dengan nilai 51,4

5. Taiwan dan Hongkong dengan nilai 49,6

6. Afrika Selatan dengan nilai 47,7

7. Jerman dengan nilai 45,7

8. Perancis dengan nilai 45,2

9. Australia dengan nilai 44,7

(Tips Nana Mirdad Ajak Anaknya Liburan di Hong Kong, Keliling Kota Sambil Berbelanja)

Kini makin banyak destinasi wisata favorit di seluruh dunia yang menargetkan wisatawan dengan latar belakang yang beragam agar dapat mempertahankan tingkat pertumbuhan pengunjung di tengah pasar wisata yang semakin kompetitif.

Sementara, dikutip dari Kompas.com, Menteri Pariwisata Indonesia Arief Yahya pun meresponnya dengan mengemukakan beberapa strategi hingga tahun 2019 untuk menjadikan Indonesia destinasi wisata halal terbaik di Asia dan dunia. (*)