Find Us On Social Media :

Inilah 5 Ulasan Nokia 1, Ponsel Nokia Mid Range di Bawah Rp 2 Juta

By Linda Rahmadanti, Senin, 16 April 2018 | 19:41 WIB

Nokia 1 dibekali aneka aplikasi versi "ringan" dari Google, seperti YouTube Go yang mampu menyimpan video secara offline, Gmail Go yang juga mendukung offline reading dan lebih sedikit memakai RAM dibanding Gmail reguler, dan Gboard Go.

 

 

Laporan Wartawan Grid.ID Linda Rahmad 
 
Grid.ID - HMD Global memproduksi perangkat mid range Nokia 1, ponsel yang menjalankan Android Go dengan harga jual yang terjangkau.
 
Sistem operasi berbasis Android 8.0 Oreo yang ringan sehingga mampu berjalan di smartphone low-end.
 
Ponsel ini diperkenalkan pertama kali di ajang Mobile World Congress 2018 di Barcelona, Spanyol,
 
Dengan banderol 85 dollar AS atau sekitar Rp 1,2 juta, Nokia 1 adalah smartphone termurah dari HMD Global (pemegang lisensi merek ponsel Nokia).
 
(Beli Nokia 7 Plus Gratis Google Home Mini, Spesifikasinya Mumpuni )
 
Angka tersebut lebih rendah dibandingkan Nokia 2 yang dihargai di atas 100 dollar AS.
 
Perangkat ini memiliki lebar layar sebesar 4.5 inci dengan resolusi 854 x 480 piksel.
 
Dikemas dengan prosesor MediaTek 6737M 2,4 GHz, RAM 1 GB dan kapasitas penyimpanan 8GB. 
 
Lalu, bagaimana kinerja berdarkan ulasan pemakai Nokia 1?
 
 
Inilah ulasan selengkapnyan Nokia 1 yang dirangkum Grid.ID dari laman androidauthority. 
 
1. Desain
 
Nokia 1 memiliki layar yang kecil dan tidak disertai desain bezel ultra tipis.
 
Casing ponsel ini berbahan plastik.
 
Di bagian atas ponsel terdapat jack headphone 3.5mm dan port micro-USB di bagian bawah. 
 
Desainnya sangat sederhana dan bersih. 
 
Meskipun mengusung desain plastik, kesannya tetap modern. 
 
(Bersaing Dengan Ponsel Android Lainnya, Nokia 9 Dirilis Dengan Fitur Seperti Ini )
 
2. Display
 
Layar ponsel memiliki intensitas cahaya yang terang dan bisa berfungsi dengan sempurna, baik di dalam maupun luar ruangan. 
 
Hanya saja, Saat berada di bawah matahari yang terik, tingkat intensitas ponsel ini masih kurang bagus. 
 
Berkat penggunaan layar IPS LCD, ponsel ini memiliki sudut pandang yang baik dan warna yang natural. 
 
3. Hardware dan Kinerja 
 
Ponsel Nokia 1 dibekali dengan penyimpanan internal 8GB.
 
Setengah kapasitasnya digunakan untuk OS Android dan aplikasi yang telah terpasang.
 
Ruang kosong 4GB bisa kamu gunakan untuk menyimpan aplikasi, musik, dan foto. 
 
Jika kapasitas tersebut masih kurang, kamu masih bisa memperluasnya menggunakan microSD.
 
Speaker built-in Nokia 1 mampu bekerja dengan sewajarnya. 
 
(Nokia 1, Ponsel Andalan HMD dengan Harga Jual yang Ramah di Kantong)
 
 
4. Perangkat lunak 
 
Nokia 1 menjalankan Android 8.1 Oreo (Go Edition). 
 
Edisi Go adalah versi khusus Android yang diatur dan di"tweak" agar berjalan dengan baik di perangkat kelas low end.
 
Jika kamu menginginkan versi lengkap, kamu bisa menginstal versi go dan mendownload versi lengkapnya di Play Store. 
 
5. Kamera 
 
Ponsel ini dibekali kamera belakang dengan resolusi 5MP dan kamera depan sebesar 2MP.
 
Besaran tersebut tidaklah buruk untuk jenis ponsel mid range Nokia. 
 
Aplikasi kamera juga berfungsi sepenuhnya dengan  baik. 
 
Aplikasi kamera bawaan memang tidak menyertakan banyak mode khusus, tetapi menawarkan opsi panorama dan beberapa kontrol manual. 
 
Namun sayangnya, kamera ini sering terjadi shutter lag. (*)