Find Us On Social Media :

Pemkot Surabaya Bekerja Sama dengan Institut Teknologi Telkom Surabaya Ciptakan Ruang Sterilisasi Virus, Tri Rismaharini Lakukan Uji Coba Kecangihan Alat Tersebut!

By Novia, Minggu, 22 Maret 2020 | 08:04 WIB

Tri Risamharini mencoba Sterilization Chamber atau ruang sterilisasi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Ramainya virus corona membuat sebagian orang merasa resah.

Bagaimana tidak? Sejak beberapa pekan terakhir, virus corona yang mewabah di Indonesia ini tercatat telah menginfeksi ratusan orang.

Meskipun demikian pemerintah telah menciptakan berbagai upaya untuk menagulangi bahaya virus corona di Indonesia.

Baca Juga: Sempat Ditegur Polisi dan Pemerintah Karena Sebarkan Bahaya Corona, Keluarga Li Wenliang Tuntut Penjelasan Kematian Sang Dokter

Seperti yang dilakukan Pemkot Surabaya dengan Institut Teknologi Telkom Surabaya baru-baru ini.

Mereka dikabarkan telah berkolaborasi menciptakan sebuah alat sebuah sterilisasi.

Seperti dikutip Grid.ID dari Makassar_iinfo pada Sabtu (21/3/2020) Walikota Surabaya Tri Rismaharini diminta untuk mencoba sebuah alat berbentuk boks yang telah selesai diciptakan itu.

Alat berbentuk ruangan itu diciptakan atas kerjasama Pemkot Surabaya dengan Institut Teknologi Telkom Surabaya.

"Pemerintah Kota Surabaya bekerja sama dengan Institut Teknologi Telkom Surabaya untuk menciptakan Sterilization Chamber atau ruang sterilisasi," jelasnya.

Baca Juga: Dulu Hidup Susah Jadi Pengamen Cilik Hingga Berhasil Jadi Artis Ibukota, Tegar Septian Kini Justru Nekat Nikah Muda di Usia 19 Tahun, Sosok Istrinya Ternyata Bukan Orang Biasa!

Alat sterilisasi itu bekerja dengan cara menyemprotkan uap disinfektan pada seseorang.