Find Us On Social Media :

Dianggap Lebih Berbahaya, Ini Beda Hantavirus dengan Virus Corona

By None, Rabu, 25 Maret 2020 | 15:59 WIB

Seorang pria tewas didalam bus akibat virus hanta

Grid.ID - Kabar meninggalnya seorang pria asal China karena sebuah virus kembali membuat gempar dunia.

Kali ini bukan virus corona, namun sebuah virus yang kabarnya berasal dari hewan pengerat, yakni Hantavirus.

Hantavirus memiliki kesamaan dengan virus corona dalam hal menyerang pernapasan. Kendati demikian, virus ini dianggap lebih berbahaya dengan tingkat kematian 38%.

Baca Juga: Hatinya Secantik Berlian, Luna Maya Rela Kirimkan Makanan Gratis Demi Petugas Medis yang Berjuang Perangi Corona: Thank You For Your Dedication...

Berikut pengertian Hantavirus dikutip Tribunnews.com dari in.mashable.com :

Mengapa Semua Orang Membicarakan Hantavirus?

Berawal dari unggahan salah satu surat kabar harian nasional China, Global Times pada akun Twitternya @globaltimesnews pada Selasa (24/3/2020).

Pada unggahan tersebut Global Times melaporkan kematian seorang pria di provinsi Yunnan, yang dinyatakan positif menderita Hantavirus.

Pria itu dilaporkan pulang ke rumah dengan bus sewaan bersama 32 lainnya, yang semuanya diuji segera dan dinyatakan negatif untuk virus itu.

Apa itu Hantavirus?

Berlawanan dengan apa yang dikatakan di media sosial, Hantavirus bukanlah virus baru dari Cina.

Faktanya, telah dibuat sangat jelas bahwa Hantavirus bukan bagian dari SARS-CoV-2 (Coronavirus).