Find Us On Social Media :

Bilang Ada Sosok 'Kunti' di Trailer Filmnya, Raffi Ahmad Malah Dihujani Kritik Pedas

By Violina Angeline, Minggu, 22 April 2018 | 15:25 WIB

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina bermain di film horor

Grid.ID - Industri perfilman Indonesia sekarang memang sedang kondisi yang baik.

Terlihat dari sudah mulai banyaknya film Indonesia yang tayang di bioskop-bioskop.

Tapi dari sekian banyak genre film yang ada, film horor selalu punya tempat sendiri di hati penonton Indonesia.

Mungkin karena masih banyaknya masyarakat Indonesia yang percaya dengan hal-hal mistis.

(BACA JUGA: 2 Tahun Kepergian Mike Mohede, Makamnya Masih Dibanjiri Kiriman Bunga)

Seperti film 'Pengabdi Setan' yang terbilang sangat sukses hingga mampu meraih 4,2 juta penonton.

Mungkin, ingin mengekor kesuksesan film karya Joko Anwar itu, Raffi Ahmad juga membuat sebuah film horor berjudul 'The Secret - Suster Ngesot Urban Legend'.

Ini adalah film horor pertama produksi RA Pictures, production house milik Raffi dan istrinya, Nagita Slavina.

Gigi adalah pemeran utama dalam film ini, sedangkan Raffi berperan sebagai mantan pacar Gigi yang punya keinginan untuk 'balik' lagi.

Di film itu, Gigi mengalami kecelakaan hingga membuatnya dirawat di rumah sakit yang angker.

Dari situlah Gigi mengalami kejadian-kejadian mistis di hidupnya.

Film ini akan tayang di bioskop pada 26 April 2018.

Dan sekarang Raffi, Gigi, dan beberapa pemain film ini sedang keliling Indonesia untuk promo film.

(BACA JUGA: Tak Lagi Jadi Artis, Egi John Pilih Jualan Baju dan Makanan!)

Karena filmnya adalah film horor, tentu ada hal-hal mistis yang terjadi selama shooting film tersebut.

Salah satunya diceritakan oleh Raffi lewat video di akun Instagramnya.

Di video itu juga ada Lia Waode, salah satu pemain dalam film The Secret, yang beberapa hari lalu sempat menangkap sosok putih saat mengambil video di InstaStory.

Raffi menanyakan soal kebenaran sosok putih di video milik Lia, kemudian ia juga mengatakan ada sosok 'kunti' alias kuntilanak yang sama dalam trailer filmnya.

Raffi meyakinkan orang-orang bahwa keberadaan sosok putih misterius itu benar adanya.

Tapi sayang, bukannya percaya, netizen malah mengkritik pedas apa yang dilakukan Raffi.

Mereka mengkritik cara Raffi mempromosikan film yang hanya dibilang gimmick.

@pitavuspita089, "Gimik mulu setiap bikin film gimna gk laku org sebelum film nya tayang udah banyak bagi2in hadiah suruh bikin vidio parodinya ,film laen aja gk gitu2 banget"

(BACA JUGA: Berusaha Memuji Istri, Ringgo Agus Rahman Justru Dibuat Merinding)@hendrikronos, "Gimmick .... Gak perlu terlalu parah promonya... Penonton film Indonesia cukup mengerti kok... Contoh pengabdi setan saja promonya gak gini2 amat"@ricca_witwisit, "Gue koq malah gak percaya sama omongan nya dia klw bilang ngeyakinin ada tp dia ngomongin ke film nya kaya lagi promo ini film nya"@nurulfahrachmawati, "Terlalu lebay promonya keliatan boongan jadinya"

Menurut kamu gimmick atau bukan?

 

(*)