Find Us On Social Media :

Viral Video Wanita Dimandikan Usai Pulang dari Pasar Demi Cegah Corona, Pasrah Disiram Seember Air di Depan Rumah

By Novia, Kamis, 2 April 2020 | 20:19 WIB

Viral Video Wanita Dimandikan Usai Pulang dari Pasar Demi Cegah Corona, Pasrah Disiram Seember Air di Depan Rumah

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Berbagai macam cara untuk waspada dan mawas diri terhadap pandemi corona tengah melanda masyarakat dunia.

Banyak orang berbondong-bondong menciptakan cara untuk mengatasi virus yang tengah mewabah secara global ini.

Bahkan baru-baru ini seorang wanita viral karena melakukan tindakan yang tak terduga.

Dalam upaya wasapada dan mencegah penularan, seorang wanita yang tak disebutkan identitasnya itu akhirnya menuai perhatian.

Baca Juga: Sebut Anang Hermanysah Persis Aktor Korea Favoritnya, Ashanty Sampai Ribut dengan sang Anak Tiri Gegara Rebutan Hyun Bin, Aurel: Mirip Atta Halilintar!

Sebab videonya yang viral memperlihatkan bagaimana dirinya menangani pandemi covid-19.

Namun sayang, publik menilai cara yang dilakukan wanita itu, unik sekaligus terlihat berlebihan.

Betapa tidak, wanita yang terlihat pulang dari pasar itu rela dimandikan di depan rumah hingga berguling-guling dan disikat untuk menghilangkan virus.

Salah seorang jurnalis Geo News terlihat membagikan video tersebut di akunnya @MurtazaViews.

Baca Juga: Kabar Gembira, Listrik Gratis Berlaku untuk Pelanggan Prabayar dan Pascabayar Berdaya 450 VA! Bagaimana Mekanismenya?

Dalam video tersebut terlihat seorang wanita turun dari sepeda motor dengan membawa tas belanjanya.

Namun saat tiba di depan rumah, wanita tersebut justru disambut dua orang pria.

Di mana pria berbaju biru menyiramkan air sabun disekujur tubuhnya.

Sementara pria lain terlihat menggosok tubuh wanita tersebut menggunakan sikat.

Baca Juga: Klarifikasi Bahwa Dirinya Bukan Wanita di Video Syur yang Beredar di Media Sosial, Soraya Rasyid: Itu Bukan Aku! Aku Aja Ngerasanya Nggak Mirip!

Tak melakukan aksi protes, wanita tersebut justru berguling-guling seraya tiduran di depan rumah.

"Mencegah lebih baik dari pada mengobati!" tulis akun Twitter yang membagikan video tersebut dalam bahasa Inggris, dikutip Grid.ID pada Kamis (2/4/2020).

Menyaksikan video tersebut tak sedikit warganet yang menganggap hal itu sebagai tindakan konyol.

"Idiot," tulis @KarachiScribes.

"Ya.. tidak seperti itu," tulis @ mianbilalahmed2.

Baca Juga: Mengikuti Langkah Iran, Brazil Menyiapkan Kuburan Massal Virus Corona di Sao Paulo

Namun tak sedikit juga warganet yang dibuat tertawa dengan tayangan video tersebut lantaran merasa lucu dan unik.

(*)