Find Us On Social Media :

Begini Tips dari Kak Seto untuk Dampingi Anak Saat Isolasi di Rumah

By Devi Agustiana, Minggu, 5 April 2020 | 13:15 WIB

Ketua Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI), Seto Mulyadi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Sudah berjalan lebih dari dua pekan sekolah menghentikan sementara aktivitasnya, namun siswa tetap melakukan aktivitas e-learning dari rumah masing-masing.

Hal ini dilakukan untuk mengurangi kerumunan yang memungkinkan kontak dengan banyak orang.

Orangtua diharapkan bisa menjadi “guru” bagi anak-anaknya, disamping mereka mengikuti kegiatan belajar secara online.

Baca Juga: Bakal Laporkan Puluhan Orang yang Mendatanginya ke Polisi, Nikita Mirzani: Saya Bukan Pemerintah!

Perusahaan pun banyak yang telah memperpanjang masa work from home (WHF).

Hal tersebut tidak lain sebagai upaya preventif untuk memutus rantai penyebaran covid-19 di Indonesia.

Selama masa isolasi ini, banyak orangtua yang mulai bingung untuk melakukan kegiatan bersama anak, selain belajar.

Psikolog Dr. Seto Mulyadi, M.Si, yang akrab dikenal dengan Kak Seto membagikan tips untuk para orangtua dalam menjalani aktivitas #dirumahaja bersama anak-anak.

Baca Juga: Sadar Semua Orang Berada dalam Masa Sulit, Adinda Thomas Berikan Pesan Positif

Dilansir Grid.ID dari Instagram BNPB Indonesia, Kak Seto mengkampanyekan “GEMBIRA,” ini merupakan kepanjangan dari Gerak, Emosi cerdas, Makan dan minum sehat, Beribadah di rumah, Istirahat, Rukun, dan Aktif berkarya yang menjadi salah satu cara menumbuhkan energi positif untuk diterapkan selama masa di rumah saja mengantisipasi penyebaran wabah virus covid-19.

Lebih lanjut, Kak Seto memaparkan selama masa #dirumahaja, masyarakat didorong untuk tetap bergerak, di antaranya berolahraga, dan melakukan pekerjaan rumah seperti menjaga kebersihan rumah.