Find Us On Social Media :

Siapa Sangka, di Dalam Tanah Pandan Berduri Terdapat Bongkahan Berlian

By None, Kamis, 26 April 2018 | 16:26 WIB

Tanaman penanda berlian.

Grid.ID - Tanah yang di dalamnya kaya akan berlian, ternyata ditandai dengan tumbuhnya tanaman langka.

Penemunya adalah seorang ahli geologi asal Florida. Dia menyakini jika tanaman sejenis pandan berduri ini bisa sebagai petunjuk.

Tanaman itu bernama Pandanus candelabrum, menjadi penanda terbaik keberadaan berlian dibawah tanah.

(BACA: Hamil Besar, Penampilan Anggun Kahiyang Ayu Saat Berpose di Istana Bogor Jadi Sorotan, Intip yuk!)

Ketika kamu menemukan tanaman langka ini, berarti tidak menutup kemungkinan juga akan menemukan berlian.

Menurut Stephen Haggerty, seorang profesor geofisika dari Florida International University di Miami, Pandanus candelabrum tumbuh subur di tanah kaya akan potasium, fosfor, dan magnesium.

Penambang sudah lama tahu bahwa tanaman tertentu bisa memberi isyarat batuan pembawa 'bijih'.

(BACA: Hotman Paris Hutapea Beberkan Alasan Kerap Pamerkan Cincin Berlian!)

Sebagai contoh, Lychnis alpina, tanaman berbunga merah muda kecil di Skandinavia, dan Haumaniastrum katangense, semak berbunga putih di Afrika tengah, keduanya terkait dengan tembaga.

Dikutip Grid.ID dari sciencemag.org, menurut Stephen Haggerty candelabrum Pandanus adalah spesies indikator pertama untuk keberadaan berlian.

Haggerty menduga bahwa tanaman tersebut telah beradaptasi dengan tanah kimberlite, yang kaya akan magnesium, potasium, dan fosfor.

"Kedengarannya seperti pupuk yang sangat bagus, memang begitu," kata Haggerty, yang telah mempublikasikan penemuan ini.