Laporan Wartawan Grid.ID, Fidiah Nuzul Aini Grid.ID - Kabar meninggalnya Glenn Fredly tentu saja mengejutkan banyak pihak. Bagaimana tidak, selama ini Glenn Fredly diketahui selalu sehat dan tidak menunjukkan sakit apapun. Glenn Fredly telah pergi meninggalkan kita semua pada Rabu (8/4/2020) malam akibat penyakit meningitis yang dideritanya. Kepergian Glenn Fredly tentu saja menjadi duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkannya.
Baca Juga: Sibukkan Diri Main Sudoku dan Nonton Film Home Alone, PM Inggris Boris Johnson Akhirnya Membaik Usai Masuk ICU Akibat Virus Corona Terlebih Glenn Fredly berpulang meninggalkan seorang istri, Mutia Ayu dan anak perempuan bernama Gewa Atlanta Syamayim Latuihamallo yang baru berusia 43 hari. Semasa hidupnya, Glenn Fredly mengungkapkan bahwa kelahiran putrinya, Gewa merupakan kebahagiaan terbesarnya. Kehilangan sosok suami tentu saja tak mudah dilakukan oleh siapapun termasuk Mutia Ayu.
Mutia Ayu kembali mengunggah potretnya dengan Glenn Fredly melalui akun Instagram pribadinya @mutia_ayu, Sabtu (11/4/2020). Dalam foto tersebut, Mutia Ayu dan Glenn Fredly terlihat bergandengan tangan. Keduanya juga nampak saling memandang satu dengan yang lain.
Baca Juga: Mimpikan Almarhum Glenn Fredly, Yura Yunita Didatangi Suami Mutia Ayu dalam Tidurnya Sembari Mengajaknya Terbang "Stay strong kaka sayang (emoji)," tulis akun @salshabillairawan. "Tetap kuat," tulis akun @tyasvianaga. "Tetap semangat ya kaa (emoji)," tulis akun @syf.azhrr.
(*)