Find Us On Social Media :

Dikunjungi Andra Ramadhan untuk Proyek Khusus, Ari Lasso Berbagi Keresahan dan Berharap Virus Corona Cepat Berakhir

By Daniel Ahmad, Selasa, 14 April 2020 | 13:45 WIB

Ari Lasso dan Andra Ramadhan

Laporan Wartawan Grid.ID, Daniel Ahmad

Grid.ID - Penyanyi Ari Lasso berjumpa dengan mantan rekan bandnya di Dewa 19, Andra Ramadhan untuk sebuah proyek khusus.

Mengikuti protokol keamanan yang dianjurkan pemerintah, Ari dan Andra membatasi pertemuan mereka hanya untuk kegiatan yang berhubungan dengan profesinya.

Mereka juga memakai masker, membersihkan badan, dan tidak membawa banyak kru untuk rekaman.

Saat di rumah aja, Kedua musisi ini mengaku sangat nyaman dan menikmati masa isolasinya.

Baca Juga: Terjebak dalam Situasi Tak Pasti Akibat Pandemi Corona, Acha Septriasa Ungkap Kegelisahannya Lewat Puisi

Akan tetapi mereka sangat resah akan ketidakpastian kapan pandemi ini akan berakhir.

Keresahan mereka bukan tanpa dasar, selain tentang pendapatan, alasannya adalah mereka betul-betul sudah menjiwai karier bermusiknya dan sedikit merasa hampa jika tidak ada konser.

Keresahan Ari dan Andra dibagi di kanal Youtube ARI LASSO TV.

“Kalo aku terus terang, bukan stress ya, tapi yang bikin suasana ini tuh antik, aku ini tuh ama Andra orang rumahan banget guys, kalo gak ada gigs aku di rumah biasanya,” ungkap Ari Lasso dikutip Grid.ID, Selasa (14/4/2020).

“Tapi yang aku agak kepikiran tuh gini Dra, kita gak tahu kapan (virus corona) ini selesainya,” sambungnya.

Baca Juga: Tampil Berbeda dengan Mengenakan Wig, Susi Pudjiastuti: Rambutku Sudah Hampir Semuanya Putih

Tidak ada yang dapat memberi kepastian, Andra pun setuju dengan pernyataan Lasso.

“Gak jelas kapan ini akan bisa dibilang aman. Orang bisa keluar, jalanin aktivitas normal, gak ada yang bisa bilang kapan,” timpal Andra.

Andra kemudian menyampaikan bahwa sisa turnya dengan Dewa 19 dan Once terpaksa banyak yang harus dibatalkan.

Ari menyatakan bahwa kondisi seperti ini berdampak besar pada musisi karena jika tidak dari konser, mereka tidak mendapatkan pendapatan sama sekali.

Baca Juga: Unggah Foto Mesra dengan Suami Saat Jelajah Alam, Asmirandah Pamerkan Foto Lawas: Aku Rindu Lihat Mereka

Sekan penuh berkat, Mantan vokalis Dewa 19 ini lantas bersyukur mendaptkan kunjugan Andra untuk proyek dadakan.

Mereka lantas berharap agar kondisi yang membingungkan ini untuk cepat berakhir.

“Semoga ini cepat berakhir gitu ya, semoga nanti udah ketemu puncaknya dan cepat turun,”

“Dunia juga mungki udah mempersiapkan, terutama kedokteran yah, obat-obatan atau vaksin apa lah semoga cepet bisa diproduksi,” tutup Andra.

(*)